In-depth

5 Nama Kuat Calon Pelatih Baru Timnas Italia Pengganti Roberto Mancini

Senin, 14 Agustus 2023 12:44 WIB
Editor: Juni Adi
© @EURO2020
Timnas Italia merayakan gol ke gawang Inggris di final Euro 2020, Senin (12/07/21) dini hari WIB. Copyright: © @EURO2020
Timnas Italia merayakan gol ke gawang Inggris di final Euro 2020, Senin (12/07/21) dini hari WIB.

FOOTBALL265.COM - Sejumlah nama menjadi kandidat kuat pelatih baru timnas Italia usai ditinggal oleh Roberto Mancini yang mundur secara mendadak. 

Kabar mengejutkan datang dari ranah sepak bola Negeri Pizza, setelah Roberto Mancini memutuskan mundur secara mendadak dari kursi utama pelatih Tim Nasional (timnas) Italia pada Minggu (13/08/23) malam WIB.

Keputusan Mancini itu sudah diterima juga oleh asosiasi sepak bola Italia, FIGC, sehari sebelumnya. Mereka mengumumkan secara resmi melalui laman resmi dan juga sosial media resminya.

“Federasi Sepak Bola Italia (FIGC) telah menerima pengunduran diri Roberto Mancini dari jabatan pelatih timnas Italia yang diterima kemarin malam,” tulis rilis FIGC.

Pria berusia 58 tahun itu ditunjuk sebagai pelatih timnas Italia pada Mei 2018 menggantikan Gian Piero Ventura setelah gagal membawa Gli Azzuri ke Piala Dunia 2018 di Rusia.

Di tangan Mancini, Italia kembali menjadi salah satu tim yang disegani di sepak bola Eropa karena mampu menghadirkan prestasi lagi, yakni menjuarai Euro 2020.

Tak hanya itu, Italia juga dua kali beruntun masuk final UEFA Nations League 2021 dan 2023. Sayang karier gemilang Mancini tercoreng setelah gagal membawa Italia lolos ke Piala Dunia 2022 lalu di Qatar.

Masalah itu yang membuat Mancini sempat memutuskan ingin mundur pada tahun 2022, tetapi berhasil dibujuk bertahan oleh FIGC.

Ia pun tetap dipercaya menangani timnas Italia hingga Euro 2024. Kesuksesannya di edisi lalu diharapkan terulang kembali, namun persiapan terganggu karena ia memilih untuk mundur.

FIGC pun bakal bertindak secara cepat untuk mencari pelatih baru kandidat pengganti Roberto Mancini. Sejumlah nama muncul jadi pembahasan publik sepak bola Italia, siapa saja?