Cerita AC Milan Sejengkal Lagi Gaet Mohamed Simakan berkat Magis Maldini
AC Milan memang tak bisa dipungkiri membutuhkan bek baru sebelum bursa transfer musim panas 2023 tutup per 1 September.
AC Milan sebelumnya sempat kebobolan 10 gol selama delapan ujicoba melawan melawan Lumezzane, Real Madrid, Juventus, Barcelona, Monza, Trento, Etoile du Sahel, dan Novara.
Rossoneri sendiri sebetulnya baru saja mendatangkan Marco Pellegrino dari klub Liga Argentina, Atletico Platense, sebagai bek anyar mereka.
Namun, karena usianya masih muda dan belum ada pengalaman di lima top Eropa, ada kemungkinan Pellegrino belum tentu sukses di musim pertamanya membela Tim Merah Hitam.
Jika ingin mencari bek yang serbabisa dan berpengalaman, Mohamed Simakan bisa saja menjadi jawaban dari AC Milan.
Simakan berposisi asli sebagai bek tengah, tetapi juga bisa ditempatkan ke bek kanan dan gelandang bertahan yang kiranya bisa berguna untuk Pioli.
Namun, ada satu kendala apabila AC Milan juga serius ingin membangkitkan gelora asmara mereka dengan menggaet Mohamed Simakan dari RB Leipzig.
Ya, RB Leipzig pastinya akan mematok harga yang super tinggi mengingat mereka baru saja kehilangan sejumlah pemain kunci, seperti Dominik Szoboszlai, Josko Gvardiol, Christopher Nkuku, dan Alexander Sorloth.
Menurut Transfermarkt, valuasi harga Mohamed Simakan berada di angka 25 juta euro atau sekitar 434,54 miliar rupiah.
Tak menutup kemungkinan RB Leipzig mematok harga Mohamed Simakan lebih tinggi dari valuasinya saat ini yang membuat AC Milan tentu akan mengalihkan pandangannya ke incaran lain.