FOOTBALL265.COM - Klub Liga Italia (Serie A), Inter Milan, dipaksa gigit jari usai Folarin Balogun memilih hengkang ke Prancis.
Saga transfer Folarin Balogun masih terus bergulir. Pemain Arsenal ini sempat menjadi incaran dua klub top Eropa, Inter Milan dan Chelsea pada bursa transfer musim panas ini.
Hal ini tidak lepas dari penampilan Folarin Balogun pada musim 2022/2023. Arsenal pun memagarinya dengan banderol 50 juta pounds, yang sayangnya dinilai terlalu mahal oleh klub-klub peminat.
Namun, "pemain baru" siap meramaikan persaingan memperebutkan Folarin Balogun. Jurnalis kenamaan, Nicolo Schira, mencuit jika sang pemain kini merapat ke klub Liga Prancis, AS Monaco.
"Folarin Balogun kian merapat ke AS Monaco dari Arsenal dengan mahal 48 juta pounds. Kontrak disiapkan hingga 2028," cuit Nicolo Schira di akun X (dulu Twitter) pribadinya.
Jika hal ini benar-benar terjadi, maka Inter Milan dipastikan gigit jari karena lagi-lagi pemain incaran mereka lepas dari genggaman.
Jalan Folarin Balogun keluar dari Arsenal sejatinya terbuka lebar. Pasalnya, ia tak menjadi pilihan Mikel Arteta, yang lebih suka memasang Eddie Knetiah di pos ujung tombak.
Pemain berusia 22 tahun tersebut tentunya menginginkan waktu bermain lebih banyak. Hal inilah yang tak bisa dijamin oleh Mikel Arteta.
Sejauh ini, Inter Milan memang menjadi tim yang paling depan untuk mengamankan Folarin Balogun. Mereka bahkan telah menyiapkan siasat kejutan untuk menggaet sang pemain.
Salah satunya adalah dengan menumbalkan gelandang mereka, Nicolo Barella. Pemain berusia 26 tahun ini disebut akan ditukarkan dengan dua pemain sekaligus, Folarin Balogun dan Takehiro Tomiyasu.