FOOTBALL265.COM - Klub Liga Inggris (Premier League), Manchester City, resmi perkenalkan Jeremy Doku pada bursa transfer Agustus ini.
Manchester City menjadi salah satu tim di Liga Inggris yang bergerak aktif pada bursa transfer kali ini, termasuk mendatangkan Jeremy Doku.
Dengan demikian, Jeremy Doku menjadi pemain ketiga yang didatangkan Manchester City setelah Mateo Kovacic dan Josko Gvardiol.
Hal tersebut dilakukan Manchester Citydi bursa transfer musim panas 2023 untuk mempertahankan catatan treble winner pada musim sebelumnya.
The Citizens, julukan Manchester City berhasil meraih gelar juara Liga Champions, Liga Inggris, dan Piala FA pada kompetisi 2022/2023.
Jeremy Doku diboyong oleh Manchester dari Rennes dengan biaya sebesar 60 juta euro, atau ditaksir setara dengan Rp1 triliun.
Mahar tersebut lebih tinggi dari nilai pasaran yang dimiliki oleh Doku, yakni sebesar 28 juta euro, atau setara Rp486,7 miliar.
Selain itu, penandatanganan Jeremy Doku menjadi yang termahal kedua bagi Manchester City pada bursa transfer musim ini.
Setelah menjalani negosiasi yang panjang dengan Rennes, akhirnya Manchester City resmi memperkenalkan Jeremy Doku sebagai rekrutan anyar.
Lantas, apa yang membuat Manchester City selaku raksasa Liga Inggris merekrut Jeremy Doku pada bursa transfer musim panas ini?