Bursa Transfer

Chelsea Kasih Lampu Hijau Manchester United Boyong Marc Cucurella dengan 1 Syarat

Senin, 28 Agustus 2023 12:50 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor: Prio Hari Kristanto
© Website Chelsea
Chelsea kasih lampu hijau ke klub Liga Inggris (Premier League), Manchester United, yang ingin boyong Marc Cucurella di bursa transfer dengan satu syarat. Copyright: © Website Chelsea
Chelsea kasih lampu hijau ke klub Liga Inggris (Premier League), Manchester United, yang ingin boyong Marc Cucurella di bursa transfer dengan satu syarat.

FOOTBALL265.COM – Chelsea kasih lampu hijau ke klub Liga Inggris (Premier League), Manchester United, yang ingin boyong Marc Cucurella pada bursa transfer dengan satu syarat.

Manchester United diterpa krisis bek kiri setelah sebelumnya ditinggal Tyrell Malacia menepi sejak awal pramusim.

Belum lagi, Setan Merah juga ikut kehilangan Luke Shaw yang menyusul Malacia menepi karena cedera sehingga Man United harus mencari pengganti.

Alhasil, sang peraih 20 gelar Liga Inggris tersebut membidik bek kiri terpinggirkan Chelsea, Marc Cucurella, sebelum bursa transfer musim panas 2023 tutup per 1 September.

Ahli tranfer asal Italia, Fabrizio Romano, mengabarkan bahwa Chelsea sudah memberi Manchester United untuk memboyong Marc Cucurella, tetapi dengan syarat adanya biaya peminjaman dan Setan Merah mau menangani gajinya.

“Manchester United dan Chelsea berbicara mengenai kesepakatan peminjaman Marc Cucurella pada Sabtu sebagaimana diungkapkan pada kemarin,” cuit Fabrizio Romano melalui X.

“Mengingat Chelsea terbuka mengizinkan Cucurella pergi dengan status pemain pinjaman, tetapi Chelsea mau dengan syarat mereka sendiri, biaya peminjaman dan gaji (ditanggung oleh Man United).”

“Semua berserah kepada Man United karena mereka punya tiga opsi untuk bek kiri baru,” tutup Fabrizio Romano lewat cuitannya di X.

Manchester United ternyata tak hanya mengincar Marc Cucurella saja sebagai opsi bek kiri lainnya sebab masih ada dua nama lain.

Lantas siapakah dua bek kiri lain yang diincar Manchester United yang mana nama tersebut kiranya bisa menjadi kejutan?