Langkah Kejutan Max Allegri untuk Bangkitkan Ketajaman Lini Serang Juventus
Jurnalis TuttoMercatoWeb yang bernama Lorenzo De Santis berharap Juventus bisa menjadi salah satu kandidat peraih Scudetto Serie A Italia 2023/24.
Sebab, klub yang berjuluk Si Nyonya Tua itu tidak mengikuti kompetisi Eropa apapun. Sehingga, mereka bisa fokus sepenuhnya ke Liga Italia.
Alasan Juventus tidak mengikuti kompetisi Eropa adalah karena kasus Financial Fair Play (FFP) yang mereka lakukan.
Juventus memberi laporan palsu atas berapa banyak dana yang mereka keluarkan di bursa transfer dan gaji para pemain kepada pihak UEFA.
Dengan hal ini, mereka tidak diijinkan untuk berlaga di kompetisi level Eropa. Namun, situasi ini juga memberi efek positif ke skuad Massimiliano Allegri.
Lorenzo De Santis lantas mengatakan bahwa Juventus berpotensi menjadi kandidat peraih Scudetto musim ini karena situasi tersebut.
"Juventus yang tidak akan bermain di pertengahan pekan dan bersama dengan tiga tim lain, punya kesempatan besar untuk memenangkan liga," ujarnya.
Meskipun sang jurnalis tidak menyebutkan siapa saja tiga tim tersebut, mungkin mereka adalah AC Milan, Inter Milan, dan Napoli.
Si Nyonya Tua masih belum terlambat untuk berbenah. Di pekan ke-3, mereka bakal melawan Empoli pada Senin (04/09/23).
Empoli bisa dijadikan ladang pembuktian Dusan Vlahovic dan Federico Chiesa yang sudah dipilih menjadi andalan oleh Massimiliano Allegri.