Liga Italia

Rumor Transfer Juventus: Giuntoli Sudah Tentukan Nasib Paul Pogba Usai Cedera Kambuhan

Selasa, 5 September 2023 15:11 WIB
Penulis: Martini | Editor: Indra Citra Sena
© juventus
Paul Pogba, pemain Juventus. (Foto: juventus) Copyright: © juventus
Paul Pogba, pemain Juventus. (Foto: juventus)
Update Cedera Paul Pogba

Jika melihat kronologi cedera Paul Pogba di laga Empoli vs Juventus lalu, gelandang timnas Prancis itu masuk sebagai pemain pengganti untuk Fabio Mirretti di menit ke-62. 

Paul Pogba memberikan dampak bagi Juventus. Pada menit ke-67, ia mampu menceploskan bola ke gawang Empoli, melepas tendangan keras usai menerima umpan Dusan Vlahovic.

Hanya saja, gol tersebut dianulir oleh wasit lantaran Dusan Vlahovic dianggap sudah berada dalam posisi offside.

Akhirnya pada menit ke-79, Paul Pogba terindikasi cedera. Saat asik mengejar lawan, pemain 30 tahun itu melakukan gerakan memutar dan melambatkan gerakannya.

Setelah momen tersebut, Paul Pogba masih berada di lapangan dan bermain hingga laga usai. Namun, saat pemain Juventus memberi salam pada fans, Pogba tidak ambil bagian.

Pogba dilaporkan masuk ke ruang ganti, lalu berbincang dengan tim medis Juventus sambil memegang bagian belakang pahanya.

"Kami belum tahu apa-apa, dia merasa nyeri di bagian belakang, jadi kita lihat saja apa yang didapat dari tes," ungkap pelatih Juventus, Massimiliano Allegri.

Sementara menurut laman Cult of Calcio, Paul Pogba terhindar dari cedera parah. Ia masih bisa melanjutkan kiprahnya bersama Juventus.

"Juventus memberikan kabar positif mengenai Paul Pogba yang sedang dirawat karena kelelahan otot, dan ia terhindar dari cedera paha," tulis laman Cult of Calcio.

Tak heran jika akhirnya Giuntoli masih menyebut nama Pogba dalam skema permainan Juventus musim ini. Nampaknya 'Si Kaki Kaca' masih berumur panjang di Bianconeri.