Thom Haye Jadi Kandidat Kuat Gantikan Tijjani Reijnders Bela Timnas Indonesia
Thom Haye merupakan gelandang kelahiran Belanda yang memiliki garis keturunan Solo dan Sulawesi Utara, sehingga ia memenuhi syarat naturalisasi untuk membela timnas Indonesia.
Akun Instagram @pemainketurunan baru saja mengunggah cuplikan penampilan Thom Haye bersama SC Heerenveen di Liga Belanda. Ia kerap mencetak gol lewat tendangan roket.
Melihat penampilan Thom Haye di Belanda, banyak netizen Indonesia yang mendesak PSSI agar pemain Heerenveen itu segera naturalisasi dan menambah kekuatan Garuda.
"Entah kenapa gue pengen banget Thom Haye bela Timnas," komentar dari pemilik akun Instagram @nr_indah**.
"Cocok njir, gantiin Tijjani yang udah di-lock Belanda," balas pemilik akun @fikrifhz**.
"Mantap kalau sampai jadi, nanti kalau sudah pensiun juga pemain-pemain naturalisasi ini berguna banget buat jadi pelatih pemain muda di Indonesia," timpal akun @princead**.
"Thom Haye 11-12 dengan Tijjani Reijnders kalo masalah tendangan luar kotak penalti," komentar dari akun Instagram @apick.pal**.
"Erick Thohir, Hamdan Hamedan, siapa tahu minat Pak, tendangannya ngeri-ngeri sedap," timpal pemilik akun Instagram @anggaard**.
"Semoga aja bener diproses nih si Thom, lini tengah kayaknya makin top Timnas kita," harapan dari pemilik akun IG @ichank_dov**.
Hanya saja, sampai kini belum ada pergerakan dari PSSI maupun pengajuan dari Shin Tae-yong untuk naturalisasi Thom Haye. PSSI kini memproses Jay Idzes dan Nathan Tjoe-A-On.