Liga Champions

Perubahan Taktik Pioli Jelang AC Milan vs Newcastle di Liga Champions, Pulisic Out!

Senin, 18 September 2023 13:18 WIB
Penulis: Martini | Editor: Isman Fadil
© REUTERS/Daniele Mascolo
Selebrasi pemain AC Milan, Christian Pulisic usai cetak gol pertama ke gawang Torino di Liga Italia. Ia berpotensi disimpan di Liga Champions. (Foto: REUTERS/Daniele Mascolo) Copyright: © REUTERS/Daniele Mascolo
Selebrasi pemain AC Milan, Christian Pulisic usai cetak gol pertama ke gawang Torino di Liga Italia. Ia berpotensi disimpan di Liga Champions. (Foto: REUTERS/Daniele Mascolo)

FOOTBALL265.COM - Ada perubahan taktikal yang akan diterapkan pelatih Stefano Pioli jelang penyisihan Grup F Liga Champions antara AC Milan vs Newcastle United.

AC Milan akan menjamu Newcastle United pada matchday 1 Grup F Liga Champions 2023/2024 di San Siro, Selasa (19/09/23) pukul 23:45 WIB, tayang di SCTV dan Vidio.

Musim lalu, AC Milan sukses mencapai semifinal Liga Champions, tetapi dijegal rival sekota Inter Milan dengan agregat 0-3. Kini Stefano Pioli bersiap balas dendam.

Di kubu lainnya, Newcastle United adalah tim yang finis di peringkat keempat Liga Inggris dan lolos ke fase grup Liga Champions untuk pertama kalinya sejak 2002/2003.

Newcastle menyiapkan skuatnya dengan baik untuk tampil di Liga Champions musim ini, salah satunya dengan merekrut Sandro Tonali dari Milan dengan biaya 64 juta Euro.

Mengingat kini ada 'orang dalam' di kubu Newcastle, Stefano Pioli berencana untuk mengubah taktik permainan Milan agar tidak terbaca oleh lawan asal Inggris itu.

Dilansir dari Milan Matters yang juga mengutip dari Sky Sports, Pioli mungkin akan mencadangkan Christian Pulisic dan memainkan Samuel Chukwueze.

Kemudian, Fikayo Tomori juga diprediksi akan menjadi kejutan, dan nampaknya Pioli lebih memilih untuk mencadangkan Simon Kjaer di Liga Champions.

Lini tengah juga akan menyimpan kejutan. AC Milan benar-benar serius menyiapkan strategi agar Sandro Tonali dkk tak bisa membaca arah permainan mereka.