In-depth

Gambaran Striker Timnas Indonesia U-24 di Asian Games Tanpa Ramadhan Sananta

Selasa, 19 September 2023 15:00 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Isman Fadil
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Latihan Timnas Indonesia U-24 jelang ke Asian Games 2023 di Lapangan A Senayan, Jumat (15/09/23). Latihan baru diikuti 15 pemain. (Foto: Herry Ibrahim/INDOSPORT) Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Latihan Timnas Indonesia U-24 jelang ke Asian Games 2023 di Lapangan A Senayan, Jumat (15/09/23). Latihan baru diikuti 15 pemain. (Foto: Herry Ibrahim/INDOSPORT)

FOOTBALL265.COM - Gambaran striker Timnas Indonesia U-24 yang akan disiapkan pelatih Indra Sjafri, pada Asian Games 2022 usai Ramadhan Sananta batal bergabung, karena tidak dilepas oleh Persis Solo.

Indra Sjafri sudah memanggil sebanyak 22 pemain, untuk Timnas Indonesia U-24 yang akan berlaga di Asian Games 2023 di Hangzhou, China. 

Namun, salah satu pemain yang masuk dalam daftar Skuad Timnas Indonesia U-24, tidak bisa berangkat ke Hangzhou, China untuk mengikuti Asian Games 2023, pasalnya tidak dilepas oleh klubnya.

Sebagai informasi, klub Liga 1 2023-2024, Persis Solo secara mengejutkan tidak melepas Ramadhan Sananta membela Timnas Indonesia U-24 di ajang Asian Games 2022.

Padahal sebelumnya, Persis Solo sempat memberi sinyal akan melepas Ramadhan Sananta ke Timnas Indonesia U-24. Apalagi, Skuad Garuda sangat membutuhkan tenaganya.

Namun, pada Minggu (17/09/23) malam WIB, atau bertepatan dengan jadwal keberangkatan kloter kedua ke China Persis Solo merilis jika pemainnya tersebut tidak dilepas untuk mengikuti Asian Games 2022.

Persis juga menyampaikan permohonan maaf, karena Ramadhan Sananta akan tetap bersama tim untuk mengikuti kompetisi Liga 1 2023-2024 yang akan memasuki pekan ke-13.

Ada beberapa alasan yang membuat Persis tidak melepas Ramadhan Sananta ke Timnas Indonesia U-24, di antaranya Fernando Rodriguez akan pulang ke Spanyol.

Selain itu, Persis Solo juga sudah melepas penyerang 16 tahun, Arkhan Kaka Putra Purwanto, untuk mengikuti pemusatan latihan Timnas U-17 di Jerman.

Dengan kondisi tim yang sedang memiliki opsi terbatas di posisi penyerang, maka Ramadhan Sananta terpaksa tak dilepas.