AC Milan Untung Besar Jika Real Madrid Serius Pinang Rafael Leao
Jika Rafael Leao hengkang ke Real Madrid, ada satu hal yang mengganjal, mengingat tim yang satu ini sudah memiliki sayap kiri.
Madrid tercatat sudah memiliki Vinicius Junior yang belakangan jadi andalan di posisi tersebut dan akan sulit diganti.
Real Madrid tentu bisa saja memainkan Rafael Leao sebagai penyerang tengah, meskipun pemain ini tak maksimal saat bermain di sana. Belakangan, Madrid juga dikabarkan berpeluang mendapatkan Kylian Mbappe yang sudah diincar cukup lama.
Adanya saga transfer Mbappe membuat Rafael Leao bisa saja batal didatangkan oleh Real Madrid di bursa transfer musim panas 2023.
Real Madrid sendiri belakangan terus menambah pemain muda, terutama selepas mendatangkan Jude Bellingham di bursa transfer musim panas 2023 lalu.
Dengan demikian, strategi Real Madrid untuk mendatangkan Rafael Leao dari AC Milan terhitung tepat, mengingat pemain yang satu ini masih terhitung muda.
Di sisi lain, AC Milan tentu akan berusaha keras mendatangkan pengganti Rafael Leao yang punya kemampuan nyaris setara.
Milan memang tak banyak mengincar pemain sayap kiri dan hanya mendatangkan pemain yang bisa bermain di sisi kanan.
Hanya saja, rekrutan AC Milan, seperti Christian Pulisic dan Samuel Chukwueze bisa bermain sebagai sayap kiri.
Dengan demikian, kepindahan Rafael Leao ke Real Madrid akan diganti dengan stok pemain yang ada di skuat AC Milan saat ini.