Juventus Kejang-kejang Ditinggal Cedera Panjang Alex Sandro di Liga Italia

La Vecchia Signora, julukan Juventus, tidak tinggal diam dengan cedera yang dialami oleh Alex Sandro di tengah ketatnya Liga Italia musim ini.
Terbukti, Juventus dilaporkan bakal menggunakan Federico Gatti sebagai sosok yang mengisi pos Alex Sandro.
Meskipun penampilan kabarnya sudah tidak sesuai dengan harapan Juventus, tetapi Alex Sandro dianggap sebagai pemain penting.
Terbukti, Sandro merupakan sosok yang membantu Juventus untuk meraih 5 gelar juara Liga Italia secara berturut-turut dari 2015-2016.
Bek berusia 32 tahun tersebut juga mempersembahkan 4 trofi Piala Italia dan 2 Piala Super Italia untuk Juventus.
Namun, Juventus harus segera fokus untuk menetapkan sosok pengganti Alex Sandro, yang diyakini adalah Federico Gatti.
Federico Gatti sendiri merupakan pemain muda yang didatangkan oleh Juventus dari Frosinone pada 31 Januari 2022.
Walaupun selang satu bulan kemudian Federico Gatti sempat dikembalikan Juventus ke Frosinone dengan status pinjaman.
Namun, Juventus kembali menjemput Gatti dari Frosinone untuk pulang ke Allianz Stadium of Turin.
Pada musim ini, Federico Gatti telah mendapatkan 2 kesempatan bermain oleh pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, di Liga Italia.