Liga 1

3 Fakta Mencengangkan Pasca Persija Ditahan Imbang Bali United

Senin, 25 September 2023 22:15 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Juni Adi
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Peluang pemain Persija, Riko Simanjuntak di depan gawang Bali United pada laga pekan ke-13 Liga 1 2023/2024 di Stadion Patriot, Minggu (24/09/23). Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Peluang pemain Persija, Riko Simanjuntak di depan gawang Bali United pada laga pekan ke-13 Liga 1 2023/2024 di Stadion Patriot, Minggu (24/09/23).
Oliver Bias Perdana Tampil Sebagai Starting XI

Pada laga semalam, ada satu hal yang menarik perhatian pada starting XI Persija Jakarta. Untuk pertama kalinya, pelatih Thomas Doll menurunkan Oliver Bias sejak menit pertama di bek kanan dan mencadangkan Rio Fahmi.

Sebelumnya, Oliver Bias sudah mainkan empat laga, tapi semuanya berawal dari bangku cadangan. 

Pemain Filipina itu beraksi selama 69 menit, lalu kemudian digantikan oleh Alfriyanto Nico. 

Adilson Maringa Alami ‘Cedera Ajaib’

Kiper Bali United, Adilson Maringasecara tiba-tiba meringis kesakitan dan tergeletak pada menit ke-88. Dia terlihat menjatuhkan diri, terlentang usai menendang bola.

Sejumlah pemain Persija Jakarta pun memprotes ke wasit karena waktu terbuang percuma. Mereka meminta agar pertandingan dilanjutkan.   

Hal itu membuat Maringa jadi bulan-bulanan fans Persijja di media sosial. Mereka mengujat Maringa dan Bali United. Gara-garanya, kiper asal Brasil itu, yang dianggap hanya untuk mengulur-ulur waktu.

Pelatih Persija, Thomas Doll pun mengkritik aksi pemain Bali United yang terlalu sering mengulur waktu.

“Lagi-lagi mereka mengulur waktu, itu sangat merusak permainan. Waktu injury time cuma 5bmenit, saya tidak mengerti padahal mereka banyak tidur di lqpangan,” ucapnya.

“Padahal saya ingin mainkan sepak bola dengan baik. Tapi di luar itu semua sudah berikan yang terbaik,” tuntas Thomas Doll.