In-depth

Bedah Kualitas Aaron Hickey, Bek Idaman Liverpool dengan Skill di Atas Normal

Selasa, 26 September 2023 19:10 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Action Images via Reuters/Andrew Boyers
Pmeain Brentford, Aaron Hickey (kiri). Foto: Action Images via Reuters/Andrew Boyers. Copyright: © Action Images via Reuters/Andrew Boyers
Pmeain Brentford, Aaron Hickey (kiri). Foto: Action Images via Reuters/Andrew Boyers.
Aaron Hickey ke Liverpool?

Kans Liverpool untuk mendatangkan Aaron Hickey pun terbuka cukup lebar mengingat ia memiliki agen yang sama dengan Andy Robertson dan Trent Alexander-Arnold.

Menurut sejumlah pemberitaan yang beredar, Liverpool akan memburu Aaron Hickey di bursa transfer musim dingin Januari ini.

Hanya saja, langkah mereka dalam perburuan bek Skotlandia ini tidak akan mudah karena satu dan sekian hal.

Namun yang paling utama adalah kebutuhan Brentford terhadap servisnya di lapangan. Apalagi, mereka baru saja kehilangan Rico Henry karena cedera panjang.

Ya, Aaron Hickey saat ini sudah menjelma sebagai salah satu pemain penting di skuad The Bees menyusul menepinya Rico Henry.

Manajer Brentford yakni Thomas Frank diyakani bakal enggan melepas bek serbabisanya tersebut, apalagi ke sesama klub Liga Inggris dan sebesar Liverpool.

Mereka masih membutuhkan jasa Aaron Hickey di skuad karena Rico Henry bakal absen hingga akhir musim.

Selain itu, Liverpool juga memiliki pesaing dalam perburuan ini. Berdasarkan laporan Mirror, Manchester United, Arsenal, dan Bayern Munchen juga meminati Aaron Hickey.

Profil Singkat Aaron Hickey

Aaron Hickey lahir di Glasgow, Skotlandia, pada 10 Juni 2002. Saat ini usianya masih 21 tahun dan sudah pernah mengembara ke Liga Italia.

Sebelum di Brentford, Aaron Hickey juga mencatatkan penampilan yang cukup cemerlang di Liga Italia bersama Bologna.

Bersama Bologna inilah, ia berhasil mencuri perhatian Brentford, yang kemudian mendatangkannya pada Juli 2022 lalu.

Di Brentford, Aaron Hickey bermain sebagai bek kanan selama musim 2022/2023 meski sempat absen beberapa bulan akibat cedera.

Musim lalu, pemain Timnas Skotlandia ini tampil di 26 pertandingan The Bees di Liga Inggris dan mengumpulkan lebih dari 1.900 menit bermain.

Sementara musim 2023/2024 ini, ia telah dimainkan di seluruh enam pertandingan The Bees di Liga Inggris meski tidak penuh selama 90 menit.

Sebagai informasi, Aaron Hickey saat ini masih terikat kontrak dengan Brentford hingga Juni 2026, sedangkan nilai pasarnya saat ini berada di angka 25 juta euro atau Rp410 miliar.