Liga Italia

AC Milan Siap Selamatkan Karier Ansu Fati Usai Dibuang Barcelona ke Brighton

Jumat, 6 Oktober 2023 17:52 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Isman Fadil
© REUTERS/Bruna Casas
Raksasa Liga Italia (Serie A), AC Milan, siap selamatkan karier Ansu Fati usai dibuang Barcelona ke Brighton & Hove Albion di bursa transfer selanjutnya. Copyright: © REUTERS/Bruna Casas
Raksasa Liga Italia (Serie A), AC Milan, siap selamatkan karier Ansu Fati usai dibuang Barcelona ke Brighton & Hove Albion di bursa transfer selanjutnya.

FOOTBALL265.COM - Raksasa Liga Italia (Serie A), AC Milan, siap selamatkan karier Ansu Fati usai dibuang Barcelona ke Brighton & Hove Albion di bursa transfer selanjutnya.

AC Milan diprediksi akan menjadi salah satu klub Liga Italia yang bergerak aktif dalam jendela bursa transfer 2024, termasuk mendatangkan Ansu Fati.

Hal tersebut diyakini karena AC Milan belum puas dengan penampilan lini depannya. Sehingga, sosok Ansu Fati kini jadi incaran.

Saat ini, Fati merupakan pemain yang dipinjamkan oleh Barcelona ke Brighton & Hove Albion. Sang pemain akan berada di hingga 30 Juni 2024.

Keadaan itu dilaporkan sebagai langkah awal Barcelona melepaskan Ansu Fati secara permanen, mengingat dirinya tidak masuk dalam proyek Xavi Hernandez.

Terlebih lagi, Fati bakal tersingkir oleh kedatangan Vitor Roque. Setelah sebelumnya, Joao Felix datang, dan Lamine Yamal bersinar usai muncul dari La Masia.

Dilansir dari Sempre Milan, AC Milan tertarik untuk mendapatkan tanda tangan pemain berpaspor Spanyol tersebut pada bursa tranfer 2024.

Meskipun baru didatangkan pada 1 September 2023, tetapi Ansu Fati telah menyumbangkan 1 gol untuk Brighton & Hove Albion.

Catatan itu membuat AC Milan percaya bahwasanya Ansu Fati adalah pemain yang mampu beradaptasi dengan cepat. Sehingga, Rossoneri berniat menyelamatkan karier sang pemain.

Kendati demikian, AC Milan tidak sendiri dalam perburuan Ansu Fati di bursa transfer berikutnya. Lantas, berapa uang yang harus dikeluarkan untuk mememangkan pemain Barcelona tersebut?