In-depth

Terpuruk di Papah Bawah, 4 Pemain Lazio Ini Malah Harganya Malah Naik Drastis

Minggu, 8 Oktober 2023 13:07 WIB
Editor: Juni Adi
© REUTERS/Thilo Schmuelgen
Selebrasi pemain Eintracht Frankfurt, Daichi Kamada usai mencetak gol. (Foto: REUTERS/Thilo Schmuelgen) Copyright: © REUTERS/Thilo Schmuelgen
Selebrasi pemain Eintracht Frankfurt, Daichi Kamada usai mencetak gol. (Foto: REUTERS/Thilo Schmuelgen)
Mattia Zaccagni

Pertama ada Mattia Zaccagni. Ia diboyong oleh Lazio dari Hellas Verona pada musim panas 2022 lalu dengan biaya sebesar 7 juta euro.

Telah dua musim ia bermain untuk Lazio, dengan catatan penampilan sebanyak 90 pertandingan dan membuat 16 gol serta 18 assist di semua ajang.

Menempati posisi sebagai winger kiri, penampilan impresif Zaccagni itu ternyata membuat harga pasarnya terus meroket sejak ia bermain untuk Lazio.

Pemain berusia 28 tahun itu kini memiliki harga pasar senilai 30 juta euro dari sebelumnya hanya 15 juta euro saat memperkuat Hellas Verona.

Dengan performa apiknya, Zaccagni kabarnya tengah diincar Juventus untuk mempertajam lini depan mereka.

Daichi Kamada

Selanjutnya ada Daichi Kamada. Gelandang asal Jepang ini diboyong oleh Lazio secara gratis setelah kontraknya habis di Eintrach Frankfurt pada musim panas 2023 kemarin.

Sebelumnya ia sempat didekati oleh AC Milan untuk menggantikan peran yang ditinggalkan oleh Sandro Tonali ke Newcastle United. Sayang, Rossoneri tak serius mengejarnya hingga akhirnya berlabuh ke Olimpico.

Lazio beruntung bisa mendapatkan pemain berkualitas, karena ia sudah jadi pilar penting di sektor tengah. Sejauh ini, Kamada sudah membuat 7 penampilan dan mencetak 1 gol serta 1 assist.

Dia menjadi pemain termahal kedua di skuad Lazio pada 2023/2024 dengan harga pasar senilai 27 juta euro.

Matteo Guendouzi

Kemudian ada Matteo Guendouzi. Pemain asal Prancis ini diboyong oleh Lazio dengan status pinjaman dari Marseille musim panas 2023 lalu.

Masa peminjamannya akan berlangsung hingga musim panas 2024. Ia memiliki segudang pengalaman karena pernah memperkuat beberapa tim besar seperti Arsenal dan Paris Saint-Germain.

Meski belum pernah membela klub Italia, Guendouzi sudah rutin turun sebagai starter Lazio. Kehadirannya membuat lini tengah Lazio kian kokoh. Soal harga, Guendouzi kini memiliki nilai pasar 25 juta euro.

Nicolo Casale

Terakhir, ada pemain yang biasa diandalkan di sektor pertahanan. Pemain yang dimaksud adalah Nicolo Casale. Pria berusia 25 tahun ini bisa tampil di dua posisi berbeda, yakni bek tengah dan bek kanan.

Casale memulai sepak terjangnya di Lazio pada musim panas 2022. Sejauh ini, pemain setinggi 191 sentimeter ini telah mengemas 1 gol dan 1 assist dalam 42 pertandingan bersama Lazio.

Casale menjadi pemain termahal keempat di Lazio pada 2023/2024 dengan banderol 360 miliar rupiah.