In-depth

Gantikan Stefano Pioli, Andrea Pirlo Bisa Boyong 4 Pemain Kesayangannya ke AC Milan

Rabu, 18 Oktober 2023 05:17 WIB
Editor: Juni Adi
© 90min.com/Soccrates Images/Getty Images
Mantan Pelatih Juventus, Andrea Pirlo Copyright: © 90min.com/Soccrates Images/Getty Images
Mantan Pelatih Juventus, Andrea Pirlo

FOOTBALL265.COM - Andrea Pirlo tidak menutup kemungkinan untuk melatih klub Liga Italia (Seri A), AC Milan di masa depan, jika benar ia bisa membawa lima mantan pemain kesayangannya.

Kabar mengejutkan datang dari ranah sepak bola Liga Italia. Legenda timnas Italia, Andrea Pirlo mengakui dirinya sudah sempat mendiskusikan peluang untuk melatih AC Milan jika ada kesempatan.

Melansir dari Goal, pengakuan itu diutarakan oleh Pirlo ke mantan direktur olahraga AC Milan, Paolo Maldini, terkait niatnya untuk duduk di kursi panas San Siro.

"Kami sudah membicarakan itu (peluang latih AC Milan). Akan tetapi, itu hanya obrolan antara kawan (dengan Maldini)," akui Pirlo.

"Sayangnya beberapa orang merasa tersinggung karena melihat kinerja saya memulai karier pelatih di Juventus tanpa kemanjuan signifikan," tambahnya.

"Saya kemudian lebih memilih untuk membiarkan lapangan yang berbicara," katanya lagi.

Akan tetapi keinginan itu masih belum terwujud, karena ia memilih untuk menukangi Sampdoria. Di sisi lain, AC Milan juga telah memecat Maldini.

Andrea Pirlo sendiri memang memulai karier kepelatihannya dari Juventus saat menukangi tim U-23 pada 2020 lalu.

Selang satu musim kemudian, ia dipromosikan ke tim utama untuk jadi caretaker menggantikan Maurizio Sarri pada 2021 lalu yang dipecat.

Di bawah asuhannya, Juventus mampu meraih dua gelar domestik yaitu Super Coppa Italia dan Coppa Italia di musim 2020/21.

Hanya saja keinginan Pirlo melatih AC Milan nampaknya tidak akan mudah, karena pelatih saat ini Stefano Pioli masih dalam posisi yang aman karena membawa tim bisa bersaing di papan atas Serie A maupu di Eropa.

Selain itu, Pioli juga masih memiliki kontrak jangka panjang hingga Juni 2025. Tetapi masa depan tidak ada yang tahu persis.

Bisa saja Pioli dipecat pertengahan musim ini atau musim depan, dan kans Pirlo melatih juga tetap terjaga. Jika terwujud, maka Pirlo bisa membawa para pemain kesayangannya. Siapa saja?