In-depth

Statistik Gila Harry Maguire, Si Bek Mahal Man United yang Mulai Unjuk Kualitas

Rabu, 25 Oktober 2023 10:16 WIB
Editor: Subhan Wirawan
© Reuters/Craig Brough
Pemain Manchester United Harry Maguire bersama rekan setimnya di laga Liga Inggris. (Foto: Reuters/Craig Brough) Copyright: © Reuters/Craig Brough
Pemain Manchester United Harry Maguire bersama rekan setimnya di laga Liga Inggris. (Foto: Reuters/Craig Brough)
Harry Maguire Terlahir Kembali

Dilansir dari laman Sofascore, diketahui bahwa sepanjang laga menghadapi Copenhagen di Liga Champions semalam, Harry Maguire jadi salah satu pemain bertahan yang cukup tangguh.

Tercatat, Maguire mampu melakukan satu kali clearances serta dua kali memblok tembakan lawan yang mengancam gawang Onana.

Selain itu, dengan postur tubuhnya yang mencapai 194 cm membuat Maguire selalu menang duel udara dengan tingkat persentase keberhasilan sebesar 90%.

Tak cuma tangguh dalam bertahan, mantan penggawa Leicester City tersebut juga bisa jadi pengalir bola dan dibuktikan dengan 72 kali umpan akurat dari total 82 percobaan.

Jika dilihat dari trek rekor penampilannya sepanjang musim 23/24, secara perlahan performa Harry Maguire memang alami peningkatan drastis.

Terutama setelah dirinya dianggap jadi biang kekalahan Manchester United saat menghadapi Arsenal pada awal September 2023 lalu.

Saat itu, Harry Maguire yang masuk sebagai pemain pengganti di babak kedua malah gagal menjaga gawang Manchester United yang sedang dalam kondisi imbang.

Meski bukan sepenuhnya salah Harry Maguire, namun selama 23 menit di lapangan bek berusia 30 tahun ini terlihat lamban dalam menutup serangan hingga Arsenal bisa cetak dua gol tambahan.

Setelah laga tersebut, perlahan Maguire mulai bisa menemukan sentuhan terbaiknya terutama setelah cetak assists ke gawang Brentford dan turut tampil di ajang kualifikasi Euro bersama Timnas Inggris.

Total dalam empat laga terakhir yang dimainkan, Harry Maguire selalu mendapat rating diatas 7.0 dari laman Sofascore. Ini membuktikan betapa vitalnya peran sang bek di lini pertahanan.