FOOTBALL265.COM – Rekap hasil Liga 1 2023/2024 pekan ke-19 hari ini, Rabu (08/11/23), diwarnai tiga pertandingan seru antara enam kontestan.
Pekan ke-19 Liga 1 2023/2024 dibuka dengan duel Big Match antara Persib Bandung vs Arema FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBL), Bandung.
Dalam laga tersebut, Persib selaku tuan rumah harus puas menerima satu poin saja usai bermain imbang 2-2 melawan Arema FC.
Persib sempat unggul lewat penalti David da Silva di menit ke-9 yang dibalas tim tamu lewat gol Dedik Setiawan di menit ke-16.
11 menit kemudian, Ciro Alves mampu membawa tuan rumah kembali unggul. Nahas, di babak kedua Arema FC mampu menyamakan kedudukan kembali lewat Gustavo Almeida di menit ke-55.
Di waktu bersamaan, Persik Kediri secara perkasa berhasil menumbangkan tim papan atas, Madura United, dengan skor masif yakni 4-0.
Bertanding di Stadion Brawijaya, Persik mampu unggul cepat lewat Flavio Silva di menit ke-7. Penyerang asingnya itu kemudian menambah dua gol lagi di menit ke-50 dan ke-71.
Sedangkan satu gol tim berjuluk Macan Putih lainnya didapat di menit ke-80 lewat aksi Jeam Kelly Sroyer yang menegaskan kemenangan 4-0 atas Madura United.
Laga pun kemudian dilanjutkan dengan duel antara Persis Solo vs PSS Sleman. Di laga ini, Laskar Sambernyawa yang tengah berulang tahun harus puas hanya meraih satu poin saja usai bermain imbang 1-1.
Sempat unggul terlebih dahulu lewat Fernando Rodriguez di menit ke-12, Persis Solo harus menerima kebobolan di menit-menit akhir usai Irkham Milla mencetak gol bagi PSS Sleman di menit ke-90+1.
Berikut rekap hasil Liga 1 2023/2024 pekan ke-19 per Rabu (08/11/23).
- Persib Bandung 2-2 Arema FC
- Persik Kediri 4-0 Madura United
- Persis Solo 1-1 PSS Sleman