Kualitas Akor Adams, Bomber Nigeria Calon Penerus Giroud di AC Milan
Seperti yang telah dibahas sebelumnya, Akor Adams diproyeksikan sebagai penerus Giroud karena catatan apiknya yang mampu mencetak 7 gol dari 11 laga bersama Montpellier.
Jika menelaah lebih jauh dari gaya bermainnya, sejatinya Akor Adams punya kemiripan dengan Giroud, yakni pemain nomor 9 murni.
Pemain nomor 9 murni sendiri adalah penyerang klasik yang biasa disebut sebagai Target Man yang bertugas untuk mencetak gol saja.
Dalam sepak bola modern, penyerang klasik sempat sirna karena kehadiran False 9. Tapi belakangan, posisi ini kembali dibutuhkan oleh setiap klub.
Kembali ke sosok Akor Adams, secara kualitas dirinya punya catatan-catatan apik yang membuatnya cocok bila nantinya menjadi penerus Giroud.
Hal ini dibuktikan dengan rataan 0,72 Non-Penalty Goals (NPG) per 90 menit yang ia buat dari rata-rata 2,78 tembakan per 90 menit.
Karena bertugas sebagai Target Man, Akor Adams tak punya catatan mumpuni dalam permainan seperti rataan operan, kreativitas, ataupun kemampuan bertahan.
Tapi, Akor Adam punya sisi unik di mana dirinya tak hanya berdiam di kotak 16. Tercatat ia juga aktif turun ke tengah lapangan dan menjadi Carrier dengan rataan 1,96 dribel per 90 menit.
Postur tubuhnya yang mencapai 190 cm juga membuat Akor Adams kerap unggul dalam duel udara, dengan rataan memenangkan duel udara sebanyak 2,37 kali per 90 menit.
Dengan catatan-catatan ini, Akor Adams punya potensi menjadi penerus Giroud di AC Milan. Tapi alangkah baiknya Rossoneri membiarkan dirinya menimba pengalaman di level teratas sebelum diboyong.