In-depth

Menimbang Untung-Rugi Juventus Dapatkan Jadon Sancho dari Manchester United

Rabu, 15 November 2023 13:38 WIB
Editor: Juni Adi
© REUTERS/Dylan Martinez/David Klein
Pelatih Manchester United Erik ten Hag dan pemain Jadon Sancho. (Foto: REUTERS/Dylan Martinez/David Klein) Copyright: © REUTERS/Dylan Martinez/David Klein
Pelatih Manchester United Erik ten Hag dan pemain Jadon Sancho. (Foto: REUTERS/Dylan Martinez/David Klein)
Kerugian

Ada sejumlah kerugian yang bakal didapat Juventus jika mendatangkan Jadon Sancho dari Manchester United mulai dari sikap yang buruk, masalah mental hingga butuh waktu untuk menemukan performa terbaiknya.

Siakp buruk Jadon Sancho sudah terlihat di Manchester United ketika sang pemain mempunyai masalah dengan Erik ten Hag.

Permasalahan mulanya terjadi ketika Erik ten Hag menyebut kalau performa Sancho cukup buruk di sesi latihan tim, jelang melawan Arsenal beberapa waktu lalu.

Hingga akhirnya ia tidak membawa sang pemain ke London. Namun Sancho membantah pernyataan itu di media sosialnya, sejak itu permasalahan semakin runyam.

Mantan bintang Borussia Dortmund itu dilaporkan menolak untuk meminta maaf kepada manajernya. Melansir Bild, Dortmund sudah tahu kelakuan minus Sancho sejak masih membela timnya.

Sancho dinilai tidak disiplin, utamanya kurang istirahat yang cukup karena sering begadang untuk bermain video game dan komputer hingga larut malam.

Tidak hanya itu, Sancho juga sering datang terlambat semasa berlatih di Dortmund. Dia juga sering keluyuran selama dua hari setelah pertandingan.

Tindakan indisipliner Sanco kerap jadi omongan di balik layar di Signal Iduna Park. Di sisi lain, lamanya Sancho tak bermain akan membuat sentuhannya hilang.

Ia pasti membutuhkan waktu untuk beradaptasi dan mengembalikan kebugarannya, serta mengembalikan performa terbaik.

Sedangkan Juventus butuh penyerang tambahan, untuk menjaga kedalaman skuad yang sedang bersaing ketat merebut scudetto musim ini dari Inter Milan.