Timnas Indonesia

Link Live Streaming Piala Dunia U-17: Maroko vs Timnas Indonesia U-17

Kamis, 16 November 2023 18:00 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Prio Hari Kristanto
© LOC WCU17/FAL
Link live streaming Piala Dunia U-17 2023 antara Maroko vs Timnas Indonesia U-17 yang akan tersaji di Stadion Gelora Bung Tomo, Kamis (16/11/23).(Foto: LOC WCU17/FAL) Copyright: © LOC WCU17/FAL
Link live streaming Piala Dunia U-17 2023 antara Maroko vs Timnas Indonesia U-17 yang akan tersaji di Stadion Gelora Bung Tomo, Kamis (16/11/23).(Foto: LOC WCU17/FAL)

FOOTBALL265.COM - Link live streaming Piala Dunia U-17 2023 antara Maroko vs Timnas Indonesia U-17 yang akan tersaji di Stadion Gelora Bung Tomo, Kamis (16/11/23) pukul 19.00 WIB.

Duel yang mempertemukan antara Timnas Indonesia U-17 vs Maroko dalam pekan ke-3 Grup A Piala Dunia U-17 2023 akan menjadi laga yang menarik untuk disaksikan.

Hal tersebut dikarenakan pertandingan Grup A Piala Dunia U-17 2023 antara Maroko vs Timnas Indonesia U-17 syarat akan gengsi.

Pasalnya, laga itu akan menjadi penentuan bagi Timnas Indonesia U-17 dan Maroko untuk lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023.

Skuad Garuda Muda, julukan Timnas Indonesia U-17 kini menempati peringkat 3 dalam papan klasemen Grup A dengan torehan 2 poin.

Keadaan itu tidak terlepas dari hasil imbang yang didapatkan anak asuh Bima Sakti saat kontra Ekuador dan Panama.

Sedangkan, Maroko duduk di urutan ke-2 dengan mengoleksi perolehan 3 poin. Tercatat, tim berjuluk Singa Atlas Muda itu menang atas Panama (2-0), dan kalah dari Ekuador (0-2).

Selisih satu poin antara Timnas Indonesia dengan Maroko akan menambah ketat nuansa pertandingan antara keduanya dalam matchday terakhir Grup A Piala Dunia U-17 2023.

Oleh sebab itu, pertandingan Grup A Piala Dunia U-17 2023 antara Timnas Indonesia U-17 menghadapi Maroko diprediksi bakal berjalan sengit.

Maka, simak link live streaming Maroko vs Timnas Indonesia U-17 dalam laga penentuan pada ajang Piala Dunia U-17 2023 berikut ini.