Liga Spanyol

Manchester City Bakal Degradasi, Agen Haaland Blak-blakan Colek Real Madrid

Sabtu, 25 November 2023 16:45 WIB
Editor: Izzuddin Faruqi Adi Pratama
© REUTERS/Isabel Infantes
Raksasa Liga Spanyol (La Liga), Real Madrid, mendapatkan angin segar dalam usaha mereka mendatangkan Erling Haaland. (Foto: REUTERS/Isabel Infantes) Copyright: © REUTERS/Isabel Infantes
Raksasa Liga Spanyol (La Liga), Real Madrid, mendapatkan angin segar dalam usaha mereka mendatangkan Erling Haaland. (Foto: REUTERS/Isabel Infantes)

FOOTBALL265.COM - Raksasa Liga Spanyol (La Liga), Real Madrid, mendapatkan angin segar dalam usaha mereka mendatangkan Erling Haaland.

Rafaela Pimenta selaku agen sang pemain memberi isyarat jika mungkin atau tidaknya kliennya merapat ke Santiago Bernabeu ada di tangan Los Blancos sendiri.

Saat ini Haaland masih terikat kontrak sampai dengan Juni 2027 bersama Manchester City namun itu bukan berarti ia akan di sana selama itu.

Dilansir dari Diario AS, Haaland sebenarnya punya klausul rilis yang mulai aktif per per Juni 2024 mendatang.

Nilainya berkisar 200 juta Pounds. Meski mahal namun nominal tersebut bukanlan sesuatu yang terlalu sensasional untuk digapai Real Madrid.

Apalagi dengan status Haaland sebagai pencetak gol terbaik dunia saat ini di usianya yang baru menginjak 23 tahun.

Resume berisi 69 gol plus 13 assist dalam 71 laga bersama Manchester City juga tambahan 86 gol dan 23 assist untuk 89 partai di Borussia Dortmund membuat 200 juta Pounds terdengar sangat murah.

"Rumor (Erling Haaland) ke Real Madrid? Anda harus tanyakan sendiri pada Real Madrid," beber Pimenta seperti yang diwartakan oleh Corriere dello Sport.

Yang kurang dari skuad Real Madrid saat ini memang keberadaan seorang penyerang murni nan tajam.

Kedatangan Haaland akan membuat mereka semakin komplet dan dapat mendominasi Liga Spanyol juga Eropa mengingat banyaknya pemain muda berbakat dalam tim asuhan Carlo Ancelotti tersebut.