FOOTBALL265.COM - Partai pekan ke-13 Liga Inggris (Premier League) antara Everton vs Manchester United bisa jadi kesempatan bagi Kobbie Mainoo memainkan laga pertamanya musim ini.
Gelandang muda The Red Devils tersebut dikabarkan oleh Manchester Evening News bakal masuk dalam tim yang berangkat ke Merseyside untuk menjalani laga pada hari ini, Minggu (26/11/23).
Ketersediaan Mainoo bak oase di padang pasir bagi Manchester United yang baru saja mendapat kabar bahwa Mason Mount harus memperpanjang masa rehatnya.
Mount diklaim mengalami kemunduran dalam proses pemulihan cedera betisnya yang sebelum ini sudah mewajibkan ia menepi selama sebulan lebih.
Mainoo pun akhirnya difavoritkan untuk menggantikan posisi Mount di skuad nanti meski musim ini belum sedetikpun merumput bersama tim senior Manchester United.
Di jeda internasional November 2023 lalu Mainoo total memainkan tiga laga bersama timnas Inggris U-19 yakni uji coba melawan Romania, Jepang, dan Meksiko.
Dua di antaranya dijalani sang wonderkid 18 tahun sebagai starter menunjukkan jika ia memang sudah pulih sepenuhnya dari masalah pada engkel yang dialami pada awal musim ini.
Hanya saja Kobbie Mainoo tidak akan dengan mudah menembus starting XI kontra Everton.
Masih ada sejumlah gelandang senior seperti Scott McTominay, Christian Eriksen, dan Donny van de Beek yang berharap bisa menjadi tandem Bruno Fernandes di lini sentral.
Apalagi tiga poin di Goodison Park juga sagat krusial bagi Manchester United untuk mempertahankan kans mereka bersaing di papan atas Liga Inggris.