Momen Bintang PSG Gianluigi Donnarumma Dikartu Merah Gara-Gara Pamer Tendangan ‘Kungfu’
Selama masih membela AC Milan, Gianluigi Donnarumma sempat meminta kenaikan gaji yang tinggi yang juga menjadi alasan mengapa sang kiper akhirnya angkat kaki dari San Siro.
Di awal kariernya bersama AC Milan, Gianluigi Donnarumma sempat digadang-gadang akan menjadi kiper top pada usianya yang masih menginjak 18 tahun.
Dengan menunjukkan permainan yang sudah matang, tentu wajar saja apabila pria asal Italia itu ‘ngelunjak’ minta gaji tinggi ke AC Milan pada saat itu.
Namun, Rossoneri sendiri hanya berani menawarkan gaji 8 juta euro per tahun dalam diskusi perpanjangan kontrak Donnarumma.
Gianluigi Donnarumma akhirnya menolak mentah-mentah tawaran AC Milan itu hingga akhirnya sang pemain dipinang Paris Saint-Germain pada musim panas 2021 lalu dengan gaji 12 juta euro per musim.
Akan tetapi, Les Parisiens tampaknya malah terjebak dalam investasi bodong lantaran performa pria berusia 24 tahun itu malah menjadi inkosisten saat ini.
Terlebih lagi, Donnarumma sebelumnya juga blunder ketika dia malah mengumpan bola kepada Takumi Minamino (AS Monaco) yang mana eks pemain Liverpool itu langsung menjebol gawangnya begitu saja, Sabtu (25/11/23).
Tak hanya itu saja, Donnarumma sempat gagal menangkap dengan sempurna tendangan salah satu pemain Newcastle United ketika PSG bersua The Magpies di Liga Champions, Rabu (29/11/23).
Alhasil, bola mentah tersebut langsung disambar oleh Alexander Isak sehingga Paris Saint-Germain mau tidak mau harus berbagi angka dengan Newcastle United seusai laga berakhir dengan skor 1-1.
Ditambah dengan kejadian tendangan ‘Kungfu’ pada laga kontra Le Havre hari ini, Gianluigi Donnarumma dengan demikian sudah melakukan blunder di tiga laga terakhir secara beruntun.