Liga Inggris

Siap-Siap Terpukul! Man United Terancam Kehilangan Sergio Reguilon Lebih Cepat

Minggu, 10 Desember 2023 13:35 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Manuel Queimadelos/Quality Sport Images/Getty Images
Manchester United siap-siap kehilangan Sergio Reguilon lebih cepat. Foto: Manuel Queimadelos/Quality Sport Images/Getty Images. Copyright: © Manuel Queimadelos/Quality Sport Images/Getty Images
Manchester United siap-siap kehilangan Sergio Reguilon lebih cepat. Foto: Manuel Queimadelos/Quality Sport Images/Getty Images.

FOOTBALL265.COM – Klub Liga Inggris (Premier League), Manchester United, siap-siap terpukul karena terancam kehilangan Sergio Reguilon lebih cepat di bursa transfer Januari 2024.

Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, baru saja mengakui bahwa Sergio Reguilon dapat pulang ke Tottenham Hotspur pada Januari karena adanya break clause dalam kontraknya.

Bek asal Spanyol tersebut sebelumnya dipinjam Setan Merah guna menambah amunisi di sektor bek kiri buntut cederanya Luke Shaw dan Tyrell Malacia saat itu.

Meskipun sempat melewatkan beberapa laga sejak datang ke Old Trafford gara-gara sakit dan cedera, bek berusia 26 tahun itu sukses mencatatkan 10 penampilan bagi Manchester United saat ini.

Namun, mengingat Luke Shaw sudah pulih dari cedera otot, sedangkan Tyrell Malacia juga diklaim hampir mencapai kebugaran penuh setelah cedera lutut, masa depan Sergio Reguilon menjadi tanda tanya besar.

“Kami harus mengambil keputusan terakhir pada Reguilon, tetapi ada juga Spurs yang terlibat dalam pembicaraan ini,” tutur Ten Hag seusai mengungkapkan break clause dalam kontrak Reguilon.

Di tengah ketiadaan Reguilon, Destiny Udogie menjadi bek kiri andalan Tottenham asuhan Ange Postecoglu, tetapi Spurs saat ini tengah diterpa badai cedera besar.

Oleh sebab itu, ada kans klub asal London itu akan memanggil pulang mantan pemain Real Madrid itu guna menambah kedalaman skuad Tottenham.

Tentu saja Manchester United harus siap-siap terpukul kalau harus kehilangan Sergio Reguilon pada Januari 2024 nanti.