FOOTBALL265.COM – Rekap hasil Liga Champions 2023/2024, Rabu (13/12/23), sajikan Manchester United yang jadi juru kunci dan Sevilla yang gagal ke Liga Europa.
Manchester United kembali menelan pil pahit setelah tumbang 0-1 dari Bayern Munchen di laga pamungkas fase grup Liga Champions 2023/2024.
Bertanding di Old Trafford, Setan Merah dipaksa pulang dengan kepala tertunduk setelah gol Kingsley Coman pada menit ke-70 sudah cukup untuk menghentikan langkah Man United di UCL.
Dengan demikian, sang peraih tiga gelar Liga Champions itu menjadi pencetak gol terbanyak di posisi juru kunci dari delapan grup dengan raihan 12 gol.
Hanya saja, jumlah kebobolan Manchester United terbilang terlalu banyak di angka 15 gol menjadikannya tim pertama asal Liga Inggris yang kebobolan sebanyak itu di fase grup Liga Champions.
Walaupun tampak memalukan, poin positif yang dapat dipetik Bruno Fernandes cs adalah bahwa mereka kini dapat berfokus mengamankan empat besar Liga Inggris.
Sementara itu, Arsenal, yang bermain dengan skuad pelapisnya, mampu menahan imbang PSV Eindhoven dengan skor 1-1.
Eddie Nketiah mencetak gol terlebih dahulu pada menit ke-42 sebelum disamakan oleh Yorbe Vertessen pada (50’).
Di sisi lain, Napoli berhasil mengambil poin sempurna dengan mengalahkan SC Braga dengan skor 2-0 yang mana mereka tampil dengan kekuatan terbaik.
Dua gol Napoli kontra SC Braga dilesatkan oleh gol bunuh diri Serdar Saatci (9’) dan Victor Osimhen pada menit ke-33.