x

Antar Madrid Juarai Piala Dunia Antarklub, Ronaldo Tak Lagi Arogan

Senin, 19 Desember 2016 04:19 WIB
Editor: Ahmad Priobudiyono
Bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo.

Ronaldo sekali lagi tampil sebagai pahlawan bagi timnya Real Madrid dalam laga final Piala Dunia Antarklub 2016 melawan tim Jepang, Kashima Antlers. 

Los Blancos nyaris menelan kekalahan memalukan usai balik diungguli 1-2 oleh klub wakil Asia pada menit ke-52 babak kedua melalui gol gelandang mematikan, Gaku Shibasaki. 

Beruntung, Ronaldo berhasil menyelamatkan muka Madrid dengan menyamakan skor menjadi 2-2, sebelum babak kedua bubar lewat tendangan eksekusi penaltinya pada menit ke-60.

Madrid akhirnya memastikan keluar sebagai tim terbaik sejagat tahun ini setelah Ronaldo memborong dua gol pada 2x15 menit babak tambahan waktu, untuk menuntaskan laga dengan kemenangan 4-2.

Kemenangan ini menyempurnakan kebahagiaan Ronaldo yang baru saja dinobatkan sebagai pemain terbaik tahunan dalam ajang penghargaan Ballon d'Or. 

Dalam pernyataannya pasca laga, Ronaldo terkesan bersahaja dengan mengucapkan rasa terima kasih kepada seluruh rekan setimnya di Real Madrid yang menurutnya telah membantunya meraih pencapaian gemilang pada tahun ini.

"Kami melewati laga ini dengan banyak penderitaan. Tapi untuk menjadi juara Anda memang harus menderita, dan kami berhasil mengakhiri tahun ini dengan cara yang terbaik," ujar Ronaldo kepada TVE.

"Ini adalah pekan yang menggembirakan dengan penghargaan Ballon d'Or dan gelar Piala Dunia ini. Tahun ini seperti mimpi. Saya ingin berterima kasih kepada seluruh rekan tim, karena tanpa mereka Cristiano tak mungkin bisa memenangkan trofi individualnya." 

"Ini merupakan tahun yang takkan terlupakan baik secara tim maupun individu. Kita telah memenangkan Liga Champions, Piala Super, Piala Eropa, Piala Dunia Antarklub, dan beberapa hari lalu Ballon d'Or," pungkasnya.

Real MadridCristiano RonaldoPiala Dunia AntarklubBola InternasionalPiala Dunia Antarklub 2016

Berita Terkini