Bahagianya Luis Milla Pasca Berikan Kado Manis kepada Indonesia
Pelatih Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-22, Luis Milla, mengaku sangat bahagia pasca memberikan kado manis kepada masyarakat Tanah Air, terutama pencinta sepakbola. Seperti yang kita ketahui, Timnas berhasil mengalahkan Filipina dengan skor telak 3-0.
Kemenangan yang diraih di Stadion Shah Alam, Selangor, Malaysia, itu sejatinya menjadi kemenangan penting untuk Indonesia dalam Grup B SEA Games 2017. Pasalnya, kemenangan tersebut berhasil membawa Garuda Muda nangkring di posisi dua klasemen sementara, unggul selisih gol atas Thailand di peringkat tiga dengan empat poin.
Tiga gol kemenangan Indonesia dipersembahkan oleh Septian David Maulana, Muhammad Hargianto dan Saddil Ramdani. Kemenangan itu pun disambut bangga oleh mantan pemain Real Madrid ini.
"Kami sangat gembira atas kemenangan ini. Hasil pertandingan ini memberikan kepercayaan diri kepada pemain untuk menghadapi laga selanjutnya," ucap Milla dalam keterangan resminya yang diterima INDOSPORT, Kamis (17/08/17).
- Menang di Hari Ultah, Indonesia Catat Memori Indah 49 Tahun yang Lalu
- Bentuk Apresiasi, Skuat Indonesia Lakukan Hormat ke Tribun Penonton
- Keren! Angka Kemerdekaan Terpampang dalam Kemenangan Indonesia
- Kalahkan Filipina, Indonesia Buntuti Vietnam di Puncak Klasemen
- Indonesia U-22 3-0 Filipina U-22: Kado Indah HUT RI ke-72
Selain itu, Milla pun menjabarkan kunci kemenangan timnya. Pria berusia 51 tahun itu juga tak lupa mendongkrak semangat juang Evan Dimas dan kolega pasca kemenangan tersebut.
"Kuncinya adalah gol di menit awal. Kami tahu Filipina akan bertahan dan kami sempat mengalami kesulitan untuk masuk ke daerah mereka. Namun sekali lagi gol pertama menjadi kunci," jelas dia.
Namun meski meraih kemenangan, pria asal Spanyol ini menilai Indonesia masih memiliki kelemahan. Dia pun akan melakukan evaluasi untuk laga berikutnya.
"Masih ada evaluasi di tim ini terutama di lini pertahanan dan bola mati. Dukungan suporter Indonesia sangat membantu semangat para pemain," tutup dia.