x

Catat! Jadwal Final Timnas Indonesia U-16 vs Vietnam di Turnamen Jenesys

Senin, 12 Maret 2018 08:41 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Lanjar Wiratri

Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-16 berhasil melenggang ke partai final dalam turnamen Jenesys 2018. Kompetisi ini diselanggarakan di Jepang.

Partai ini menjadi langkah penentu oleh tim yang diasuh Fakhri Husaini. Sebab Tim Nasional Indonesia U-16 pada tahun 2018 sendiri akan mengikuti Piala AFF U-15 dan Piala Asia U-16 2018.

Baca Juga

1. Jadwal Final

Timnas Indonesia U-16

Tim Nasional Indonesia U-16 akan melawan Tim Nasional Vietnam U-16 pada Senin (12/03/18) di Yamazakura Moyazaki Prefectural Comprehensive Sport Park Pitch 1. Laga tersebut akan berlangsung pada pukul 12:00 WIB.

Namun nampaknya pertandingan timnas U-16  melawan Vietnam di final Piala Jenesys tak akan disiarkan secara langsungdi stasiun televisi swasta Indonesia.


2. Menang Lawan Jepang

Timnas Indonesia U-16 vs Timnas Thailand U-16.

Pada partai semifinal turnamen Jenesys 2018, Skuat Garuda Muda U-16 berhasil mengalahkan tuan rumah Timnas Jepang U-15 dengan skor 1-0 di Yamazakura Moyazaki Prefectural Comprehensive Sport Park Pitch 1.

Gol tunggal yang tercipta pada laga tersebut dikemas oleh Sutan Zico pada menit sembilan, dan skor tersebut menjadi satu-satunya gol di laga ini.


3. Tentang Turnamen Jenesys 2018

Jenesys 2018 Jepang.

Turnamen Jenesys sendiri termasuk dalam program JENESYS (Japan-East Asia Network of Exchange for Students and Youths) 2018 atau program pertukaran pelajar antara negara Jepang dengan negara-negara di kawasan Asia Pasifik yang diluncurkan oleh pemerintahan Jepang. 

Tidak  heran apabila peserta kejuaraan itu diajak berkeliling dan diberikan pengetahuan lain tentang budaya setempat sebagai salah satu cara meningkatkan ilmu pengetahuan.

JepangIndonesiaTimnas Indonesia U-16ZicoBola Internasional

Berita Terkini