x

Mengejutkan! Bek Persija Jakarta Diam-diam Jadi Bintang Sinetron

Jumat, 20 April 2018 13:26 WIB
Penulis: Annisa Hardjanti | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Gunawan Dwi Cahyo dan keluarganya.

Tak ada yang mengira kalau bintang dari lini belakang Persija Jakarta, Gunawan Dwi Cahyo rupanya punya kemampuan  cukup mumpuni dalam dunia seni peran.

Dengan paras yang memang terbilang cukup tampan, Gunawan rupanya juga mampu membawakan peran dalam sebuah sinetron dengan apik bak aktor profesional. Belum lama ini, ia pun sempat mewarnai sebuah sinetron di sebua stasiun televisi.

Hal itu sendiri terungkap lewat foto yang diunggah oleh sang anak, Kiesha Alvaro, buah hati sang istri Oki Agustina dengan mantan suaminya dulu, dalam akun Instagram pribadi miliknya.

Baca Juga

1. Adu Akting dengan Anak

Gunawan Dwi Cahyo.

Kiesha sendiri memang sudah cukup lama berkecimpung di dunia hiburan serta malang melintang di laya kaca sejumlah stasiun televisi. Tak hanya akting, Kiesha sendiri juga pernah terjun ke dunia tarik suara pada awal karirnya sebelum akhirnya menjadi aktor cilik.

Dalam sinetron yang baru kini dijalani oleh Kiesha sendiri ternyata turut menampilkan akting dari sosok sang ayah, Gunawan Dwi Cahyo.  Sinetron tersebut sendiri berkisah tentang pemain sepakbola muda yang diperankan oleh Kiesha sendiri. Di sana, Gunawan pun beradu akting dengan sang anak. 

2. Ingin Main Sinetron

Gunawan Dwi Cahyo.

Rupanya menjadi bintang sinetron sendiri merupakan salah sati keinginan yang telah lama mewarnai benak Gunawan. Hal itu merupakan buntut dari konflik panas yang terjadi antara PSSI-Kemenpora pada 2015 lalu. 

"Sudah banyak tawaran untuk syuting sinetron tapi kemarin saya tolak karena kompetisi berjalan. Lagipula syuting itu kan bisa dari pagi sampai ke malam, itu tidak bagus buat kondisi," ungkap Gunawan, dikutip Bola.com, beberapa tahun lalu. 

Ia pun sempat mengungkapkan bahwa dirinya memang dulu pikir-pikir untuk terjun ke dunia akting. Gunawan memilih untuk lebih banyak berperan sebagai bapak rumah tangga saja dalam dunia seni peran nanti.


3. Terseret Kasus Penghinaan

Gunawan Dwi Cahyo.

Belum lama ini, nama Gunawan sempat mencuat usai dirinya terseret dalam kasus penghinaan terhadap pendukung Persib, Bobotoh, bersama dengan beberapa rekannya di Persija.

Hal tersebut pun akhirnya berbuah sanksi yang diberikan oleh Komisi Disiplin PSSI berupa hukuman kerja sosial kampanye anti-rasis dan juga denda uang sebesar RP15 juta. 

Persija JakartaGunawan Dwi CahyoLiga IndonesiaOkie AgustinaLiga 1Berita Transfer

Berita Terkini