x

6 Hal yang Harus Diketahui Soal Kota Kiev, Tempat Berlangsungnya Final Liga Champions

Jumat, 4 Mei 2018 18:05 WIB
Penulis: Alfia Nurul Fadilla | Editor: Gerry Crisandy
Kiev, Ukraina

Real Madrid kembali melaju ke final Liga Champions untuk tiga kali berturut-turut sejak tahun 2015. Sementara wakil Inggris, Liverpool dipastikan menjadi lawan El Real di partai final nanti.

Partai final Liga Champions akan berlangsung di Stadion Olimpiade NSC, yang terletak di Kota Kiev, Ukraina, Minggu (27/05/18) dini hari WIB.

Berikut INDOSPORT merangkum 10 hal yang harus Anda catat jika ingin berkunjung ke ibu kota Ukraina ini untuk menyaksikan partai final Liga Champions 2018.

Baca Juga

1. Harga Tiket Final

Stadion Olimpiade NSC

Tiket final Liga Champions yang akan berlangsung di Stadion Olimpiade NSC sudah mulai dijual. Kabarnya Real Madrid akan mendapat jatah 17 ribu tiket, Sementara stadion ini berkapasitas 63 ribu penonton.

Tiket dihargai dari yang paling murah 70 euro (Rp 1,16 juta), 160 euro (Rp 2,67 juta), 320 euro (Rp 5,34 juta) dan yang paling mahal 450 euro (Rp 7,52 juta).

Juga disediakan harga tiket untuk paket 140 euro (Rp 2,3 juta) untuk seorang dewasa dan anak di bawah usia 14 tahun. Sedangkan, kaum difabel mendapat 70 euro disertai pendamping gratis.


2. Akses ke Kota dari Bandara

Vinicius Junior saat di bandara.

Bandara Internasional Boryspil Kiev terletak 35 kilometer dari pusat kota bisa ditempuh dengan menggunakan taksi. Perjalanan dari bandara ke pusat kota hanya memakan waktu 30 menit, yang memakan biaya 12 euro atau sekitar Rp 200 ribu.

Atau bisa lebih hemat dengan menggunakan bus dengan biaya Rp 40 ribu untuk jarak tempuh selama satu jam.


3. Penerbangan

Pesawat jet.

Dilansir dari Marca, bagi penggemar El Real sendiri akan kesulitan dalam mencapai Kiev. Tidak ada penerbangan dari Madrid ke Ukraina di tanggal yang sama dilaksanakannya pertandingan.

Jadi bagi para fans Real Madrid yang akan datang, harus terbang ke Ukraina lebih cepat dan kembali langsung setelah pertandingan selesai. Jika tidak harga tiket pesawat di hari itu akan melonjak tinggi.


4. Akomodasi

Hotel MiM Ibiza Es Vive milik Lionel Messi.

Untuk akomodasi seperti hotel sendiri disana bisa mencapai 1.200 euro atau sekitar Rp 15 juta untuk harga per malamnya. Harga untuk kebutuhan sehari-hari di Kiev juga relatif mahal. Namun jika ingin mencari motel yang lebih murah mungkin bisa saja diusahakan.

Hotel Kiev

5. Biaya Makan dan Minum

Olahan Makanan

Harga untuk makanan dan minuman relatif murah. Minuman ringan dapat berharga sekitar 40 sen dan bir juga cukup lumayan, tidak melebihi 1 euro. Namun, ada kemungkinan harga-harga ini meningkat di hari-hari mendekati final.


6. Wisata Murah

Jalan Khreshchatyk, Ukraina

Kiev menawarkan berbagai budaya yang menarik untuk para penonton yang akan mendatangi kota Kiev. Beberapa lokasi tempat wisata yang murah meriah diantaranya ada Gereja Katedral St Sophia, patung Ibu Pertiwi, Biara dan Gua.

Serta  ada Jalan Khreshchatyk yang paling terkenal di Ukraina. Selain itu, akan diadakan Festival Liga Champions yang akan berlangsung pada 24 Mei dan 27 Mei, menampilkan musik, dan acara olahraga.

Real MadridLiverpoolLiga ChampionsUkraina

Berita Terkini