x

Tiba di Washington, Legenda Man United Kian Dekat ke DC United

Kamis, 24 Mei 2018 15:11 WIB
Penulis: Josephine Krisna Dewi Prawesti | Editor: Arum Kusuma Dewi
Wayne Rooney tiba di Washington DC.

Mantan kapten Timnas Inggris itu terbang dari Miami dan tiba di Ibu kota Amerika pada hari Rabu (23/05/18) malam. Demi melancarkan kontraknya di MLS, striker Everton itu mempersingkat liburan keluarganya di Barbados.

Setelah berjuang untuk mendapatkan tempat di tim Sam Allardyce selama musim 2018, Wayne Rooney diberi lampu hijau untuk meninggalkan Liga Primer Inggris.

Baca Juga

1. Lintas Benua demi 5,7 Miliar

Wayne Rooney tiba di Washington DC.

Rooney mengenakan hoodie gelap dan topi bisbol saat dia berbaris melalui terminal Miami International untuk penerbangannya ke Washington DC. Kemudian ia menuju lorong VIP untuk menaiki kereta pramutamu, agar dengan mudah sampai ke pesawat yang dituju.

Perjalanan lintas benua ini demi melakukan pembicaraan dengan DC United untuk menjemput masa depan kariernya di Amerika. Ia dijanjikan gaji sebesar 300 ribu pounds atau sekitar Rp5,7 miliar per minggu.  

Dan mantan kapten Inggris ini akan bertemu dengan kepala DC United, Jason Levin dan manajer umum, Dave Kasper sebelum mengelilingi stadion baru DC, Audi Field.


2. Klausul 100 miliar

Sadio Mane (kiri) dan Wayne Rooney (kanan) sedang berebut bola dalam pertandingan laga premier Inggris Everton kontra Liverpool

Sejak awal Mei lalu, Rooney telah menjadi pembicaraan mengenai kepindahannya ke MLS namun saat itu statusnya masih tak menentu. Hingga kesepakatan negosiasi mencapai angka Rp100 miliar, Everton merelakan pesepakbola kelahiran Liverpool itu untuk meninggalkan Goodison Park.


3. Sudah Punya Tempat Tinggal

Wayne Rooney (Everton) vs Vincent Kompany (Man City)

Sebelum tiba di Washington pada hari Rabu (23/05/2018) rumah baru Rooney di Amerika tersebar luas di internet. Rumah mewah dengan harga 82 miliar rupiah itu bahkan saling berdekatan dengan rumah politisi Amerika seperti Barack Obama di kawasan distrik Kalorama.

Wayne RooneyMajor League Soccer (MLS)Liga InggrisDC United

Berita Terkini