x

Isco Bocorkan Penyebab Spanyol Nyaris Kalah dari Maroko

Selasa, 26 Juni 2018 19:27 WIB
Penulis: Masya Famely Ruhulessin | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Isco bersama para pemain Spanyol merayakan gol.

Gelandang Timnas Spanyol, Isco meminta timnya mengurangi kesalahan dalam pertandingan jika mereka ingin melaju ke babak akhir Piala Dunia 2018. Dalam pertandingan melawan Maroko pada Selasa (26/06/16) dini hari tadi, Spanyol nyaris kalah.

Khalid Boutaib membuka keunggulan dengan serangan balik yang berbuah gol di gawang David de Gea. Selanjutnya, Isco berhasil menyamakan kedudukan beberapa menit kemudian.

Di menit ke-81, En Nesyri memberi gol ke dua dan membuat La Roja was-was. Beruntung Iago Aspas menyamakan kedudukan di babak perpanjangan waktu dengan tendangan tumit ke belakang meskipun awalnya disebut offside.

Baca Juga

1. Tak Percaya Diri

De Gea sesaat sebelum dibobol oleh pemain Maroko.

Bagi Isco, salah satu penyebab Spanyol bermain imbang adalah mereka semua memasuki lapangan dengan penuh keraguan.

"Kita harus bertindak bersama atau kita akan pulang. Kami lagi-lagi pergi masuk ke lapangan dengan sedikit ragu-ragu." Kata Isco seperti dikutip dari Xinhua Net.


2. Tak Buat Kesalahan

Diego Costa dalam bayang-bayang pemain Maroko.

Pemain Real Madrid ini mengatakan agar bisa terus menang di babak selanjutnya, maka seluruh tim harus meminimalkan kesalahan saat bermain.

"Kami harus membuat permainan dengan lebih baik dan tidak membuat banyak kesalahan ketika bola mati," tegasnya.


3. Sulit Taklukan Rusia

Denis Cheryshev, bintang Timnas Rusia di Piala Dunia 2018.

Spanyol akan menghadapi Rusia di babak 16 besar dan bagi Isco, negara tuan rumah akan sulit untuk ditaklukan.

“Ini akan menjadi pertandingan yang sangat sulit. Kami akan melawan Rusia dan mereka memiliki dukungan yang luar baisa. Mereka juga bermain sangat baik di babak penyisihan grup meski kalah dari Uruguay. Kami tahu mereka sangat mampu mengalahkan kami,” ucap Isco.

Berikut Jadwal Lengkap Siaran Langsung Piala Dunia 2018 Hari Ini, Selasa (26/06/18):

Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA

SpanyolRusiaPiala DuniaMarokoPiala Dunia 2018IscoBola InternasionalSerba-Serbi Piala Dunia 2018

Berita Terkini