x

5 Rekor Transfer yang Telah Pecah di Bursa Musim Panas Ini

Selasa, 24 Juli 2018 13:21 WIB
Editor: Gerry Crisandy
5 Rekor Transfer di Bursa Transfer Musim Panas 2018.

FOOTBALL265.COM - Bursa transfer musim panas lalu, dunia dikejutkan dengan transfer penyerang Brasil, Neymar, dari Barcelona ke Paris Saint-Germain yang membuat rekor-rekor pembelian pemain sebelumnya terlihat seperti lelucon.

Tak berapa lama kemudian, klub raksasa Prancis tersebut kembali membuat mata terbelalak ketika membuat Kylian Mbappe, yang usianya baru mencapai 18 tahun kala itu, menjadi pemain termahal kedua -- hanya di bawah Neymar.

Di jendela transfer musim panas kali ini, rekor-rekor transfer pun terus dipecahkan.

Baca Juga

Berikut lima rekor transfer yang telah dipecahkan di bursa transfer kali ini.


1. Rekor Transfer Klub Belanda - Daley Blind

Daley Blind, resmi ke Ajax Amsterdam.

Kembalinya Daley Blind ke Ajax Amsterdam dari Manchester United memecahkan rekor transfer yang bertahan selama 18 tahun di Eredivisie Belanda.

Blind resmi meninggalkan Old Trafford setelah sebelumnya ia bergabung di tahun 2014 lalu.

Pemain yang saat ini berusia 28 tahun ini direkrut kembali oleh Ajax dengan mahar 16,5 juta euro atau setara dengan 280 miliar rupiah.

Nilai ini unggul tipis dari transfer mateja Kezman yakni sebesar 16,34 juta euro di tahun 2000 lalu.


2. Rekor Pemain Afrika Termahal - Riyad Mahrez

Riyad Mahrez resmi pindah klub dari Leicester City menuju Man City.

Sebelum bursa transfer musim panas 2017, Sadio Mane adalah pemain Afrika termahal dalam sejarah. Dalam waktu satu tahun, rekor ini dipecahkan sebanyak empat kali.

Pertama oleh rekan satu timnya, Mohamed Salah ketika Liverpool memboyongnya dari AS Roma.

Kemudian, Liverpool kembali memecahkan rekor ini dengan menggaet Naby Keita ketika mencapai kesepakatan setahun lebih cepat dengan RB Leipzig.

Lalu ketika Pierre-Emerick Aubameyang hijrah ke Arsenal dari Borussia Dortmund, ia memegang tahkta pemain Afrika termahal.

Bagaimanapun, hal itu tidak berlangsung lama, ia turun dari singgasananya ketika Manchester City meresmikan pembelian Riyad Mahrez dari Leicester City dengan mahar 60 juta poundsterling (sekitar satu triliun rupiah).


3. Rekor Kiper Termahal - Alisson Becker

Liverpool secara resmi memperkenalkan Alisson Becker sebagai kiper anyar mereka.

Meskipun figur penjaga gawang begitu penting dalam sebuah tim, tapi tidak banyak yang berani mengeluarkan dana gila-gilaan untuk seorang kiper, dibandingkan misalnya gelandang atau penyerang.

Rekor transfer untuk seorang kiper adalah Gianluigi Buffon dari Parma ke Juventus, di tahun 2001 silam -- hingga Liverpool mengumumkan transfer kiper Brasil, Alisson Becker dari AS Roma.

Alisson diboyong dengan biaya 56 juta poundsterling atau setara dengan 1 triliun rupiah.

Banyak yang mempertanyakan keputusan The Reds dalam hal ini, tapi jika melihat statistik penampilan, tidak mengejutkan bila pelatih Jurgen Klopp benar-benar menginginkannya.


4. Rekor Transfer Serie A Italia dan Pemain Usia 30+ - Cristiano Ronaldo

Cristiano Ronaldo saat diperkenalkan Juventus kepada publik.

Status megabintang dan kemampuan di atas lapangan yang masih ditunjukkannya bersama Real Madrid musim lalu dan Portugal di Piala Dunia 2018, Juventus tidak ragu untuk menggelontorkan 100 juta euro (1,7 triliun) untuk Cristiano Ronaldo.

Transfer Ronaldo ini juga memecahkan dua rekor sekaligus, yakni: rekor transfer oleh klub Serie A Italia dan pemain untuk usia di atas kepala tiga.

Transfer ini juga menjadi transfer termahal keenam dalam sejarah, setelah Neymar, Kylian Mbappe, Philippe Coutinho, Ousmane Dembele dan Paul Pogba.

Bursa TransferCristiano RonaldoDaley BlindRiyad MahrezBola InternasionalAlisson BeckerTRIVIA

Berita Terkini