x

Usai Dikalahkan Mitra Kukar, Pelatih Persib 'Bubarkan' Pemainnya

Sabtu, 11 Agustus 2018 07:41 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Isman Fadil
Pelatih Mario Gomez sedang memperhatikan kondisi rumput Stadion PTIK. Terlihat pelatih asal Argentina tersebut tidak puas dengan kualitas rumput tersebut.

FOOTBALL265.COM - Persib Bandung harus takluk 0-1 dari Mitra Kukar pada pekan ke-20 Liga 1 2018. di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Jumat (10/08/18). Pelatih Persib Bandung, Mario Gomez akan memberikan jatah libur kepada beberapa pemainnya seusai melakoni pertandingan tandang.

Menurut Gomez, sebagian pemainnya akan langsung dipersiapkan untuk menghadapi pertandingan babak 128 besar Piala Indonesia 2018 kontra PSKC Cimahi di Stadion Wiradadaha, Kota Tasikmalaya, Rabu (15/08/18). 

"Saya akan berikan istirahat untuk beberapa pemain dan mempersiapkan pemain untuk 15 Agustus di Piala Indonesia. Karena tim lain pada libur tapi kita enggak," kata Gomez seusai laga kontra Mitra Kukar. 

Baca Juga

Pelatih berusia 61 tahun ini menambahkan, rombongan tim kebanggaan Bobotoh rencanannya akan berangkat menuju Tasikmalaya satu hari menjelang pertandingan.

"Ya, saya akan berikan libur untuk pemain, setelah itu tanggal 14 (Agustus) kita jalan ke Tasik," ucapnya. 


1. Bawa Pemain Lapis Kedua

Jonathan Bauman (Persib) duel dengan pemain Mitra Kukar.

Persib rencanannya tidak akan membawa beberapa pemain andalannya dan akan memberikan kesempatan kepada anak asuhnya yang jarang mendapatkan menit bermain untuk tampil di turnamen tersebut. 

Selain itu, alasan lain yang membuat Gomez menurunkan pemain lapis kedua, karena mayoritas anak asuhnya sudah banyak yang memesan tiket pulang kampung. Pasalnya, jadwal tunda kontra PSKC baru dirilis akhir Juli 2018. 

"Dengan beberapa pemain ke Tasik. Karena sisanya telah main di banyak pertandingan jadi mereka libur. Mungkin kita akan bawa beberapa pemain muda dan juga tiga pemain dari U-19," jelasnya. 

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT.

Persib BandungKratingdaeng Piala IndonesiaLiga IndonesiaLiga 1Roberto Carlos Mario Gomez

Berita Terkini