Demi Milinkovic-Savic, AC Milan Sodori Rp1,8 Triliun Plus Pemain
INDOSPORT.com – AC Milan dikabarkan rela mengucurkan dana besar untuk bisa mendatangkan gelandang panas Sergej Milinkovic-Savic dari Lazio.
AC Milan memang masih ingin mencari tambahan pemain di lini serangan skuat mereka sebelum jendela transfer berakhir pada akhir Agustus nanti.
Dan laporan dari CalcioMercato yang dilansir Sport360 mengklaim bahwa kubu Serie A Italia itu menargetkan Sergej Milinkovic Savic dengan membuat penawaran yang mencapai rekor.
Sebelumnya telah dikabarkan bahwa Lazio telah meminta 100 juta euro atau Rp1,66 triliun kepada semua klub yang ingin mendatangkan bintang mereka.
Namun bisa dipahami bahwa Milan tidak akan memiliki dana sebesar itu, sehingga mereka akhirnya mengajukan tawaran 40 juta euro atau Rp665 miliar untuk kontrak pinjaman dengan 70 juta euro atau Rp1,1 triliun untuk opsi permanen.
Selain itu Milan juga ingin menyertakan Fabio Borini di dalam kesepakatan mereka.
Mantan pemain Genk tersebut telah membuat 34 penampilan di musim lalu dan mencetak 12 gol serta membantu tim finis di tempat kelima divisi teratas Italia.
Pemain internasional Serbia tersebut merupakan salah satu pemain berbakat terpanas akhir-akhir ini, hingga telah membuat Manchester United dan Chelsea saling sikut untuk mengamankan jasanya.
Namun dengan jendela transfer Liga Primer Inggris ditutup pekan lalu, ini menjadi peluang Milan untuk bisa menyelesaikan kesepakatan tersebut.
Cetak Brace, Stefano Lilipaly Dipuji Setinggi Langit
Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Inggris Lainnya Hanya di INDOSPORT