Eks Persija Dukung Keputusan PSSI Pertahankan Luis Milla
FOOTBALL265.COM - Federasi sepak bola Indonesia, PSSl belum lama ini telah memutuskan untuk memperpanjang kontrak pelatih Luis Milla selama setahun ke depan (kontrak Milla berakhir Agustus lalu).
Keputusan itu diambil setelah PSSI melakukan rapat dengan komite eksekutif, di mana mereka menilai pelatih asal Spanyol itu mampu memberikan perubahan signifikan pada permainan Timnas Indonesia.
Keputusan PSSI tersebut pun mendapat dukungan penuh dari mantan pemain Persija Jakarta, Firman Utina. Ia mengatakan jika Luis Milla memang sudah membawa Timnas Indonesia di jalur yang tepat dan hanya butuh proses agar skuat Garuda berprestasi di kancah internasional.
"Saya lihat beberapa laga kemarin luar biasa, Luis Milla fair dalam memilih pemain. Saran saya selepas Asian Games apapun hasilnya kemarin harus dipertahankan," ucap Firman menyikapi keputusan PSSI.
"Jangan lihat tahun ini. Kita juga harus jaga generasi kita seperti U-16 dan U-19, karena itu proses mereka menuju senior. Bayangkan bila program tersusun rapi," imbuhnya.
Sebelumnya, Firman bahkan tanpa ragu mengatakan permainan Timnas Indonesia U-23 yang dilatih Luis Milla lebih baik dibanding edisi sebelumnya. Luis Milla disebut membuat Timnas U-23 bermain sangat rapi saat menyerang maupun bertahan.
"Perkembangan mereka, beda seperti Timnas sebelumnya. Mereka begitu tertata rapi kapan akan menyerang dan kapan transisi bertahan. Ini sepak bola modern yang ditunggu publik," tutupnya.
Terus Ikuti Berita Olahraga Asian Games 2018 Lainnya Hanya di INDOSPORT