x

3 Pesepak Bola yang Dicoret dari Timnas karena Hal Konyol, Saddil Menyusul?

Jumat, 2 November 2018 14:57 WIB
Editor: Abdurrahman Ranala
Santiago Canizares.

FOOTBALL265.COM - Saddil Ramdani terancam gagal membela Timnas karena tersangkut kasus penganiayaan. Pesepak bola berikut ini juga gagal membela Timnas karena hal di luar lapangan. 

Jagat sepak bola Indonesia dikejutkan dengan berita kasus penganiayaan yang melibatkan penggawa Timnas Indonesia, Saddil Ramdani. Saddil diduga melakukan pemukulan terhadap seorang wanita, dan kasus ini sudah dilaporkan ke Mapolres Lamongan. 

Karena kasus ini, Saddil pun tak dapat hadir di latihan Timnas Indonesia, Jumat (02/11/18). Saddil juga terancam gagal membela Timnas Indonesia di gelaran Piala AFF 2018 bulan November ini. 

Hal ini diutarakan sendiri oleh pelatih Timnas Sepak Bola Indonesia Senior, Bima Sakti.

Baca Juga

"Yang pasti akan kita pertimbangkan. Karena ini masalah di luar dan ditakutkan mempengaruhi permainan dia," ucap Bima pada awak berita sport di Stadion Wibawa Mukti Cikarang, Jumat (02/11/18).

Gagalnya seorang pesepak bola membela Timnas karena kejadian yang tak terduga bukan kali ini saja terjadi. Berikut ini 3 pesepak bola yang dicoret dari Timnas karena hal tak biasa.


1. Bryan Robson

Legenda Manchester United, Bryan Robson.

Bryan Robson merupakan legenda Manchester United dan Timnas Inggris. Namun, Bryan Robson pernah tertimpa sial dan gagal membela Timnas Inggris di Piala Dunia 1990. 

Bryan Robson mendapat cedera ketika sedang berada di luar lapangan. Bryan Robson mengangkat tempat tidur yang diatasnya sedang ada Paul Gascoigne, rekan setimnya. 

Baca Juga

Naas, pegangan Robson terlepas dan ranjang tersebut menimpa kakinya. Bryan Robson pun gagal tampil di Piala Dunia 1990 Italia. 


2. Emerson

Emerson saat membela AC Milan.

Emerson merupakan legenda Timnas Brasil dan sudah membela banyak klub besar seperti Real Madrid, AS Roma, Juventus, dan AC Milan. Emerson pun sudah siap untuk memimpin Timnas Brasil di Piala Dunia 2002.

Namun takdir berkata lain, saat sesi latihan sebelum berangkat ke Piala Dunia 2002, Emerson mendapat cedera karena hal konyol yang dilakukannya. 

Baca Juga

Di sesi latihan, Emerson mengajukan diri untuk menjadi kiper dan mencoba menahan tendangan legenda Brasil lainnya, Rivaldo. Namun upaya Emerson itu justru membuatnya mendapat cedera bahu dan gagal tampil di Piala Dunia 2002. 


3. Santiago Canizares

Santiago Canizares.

Santiago Canizares sejatinya adalah penjaga gawang utama Timnas Spanyol dan kembali dipercaya untuk mengisi skuat Spanyol untuk Piala Dunia 2002. 

Akan tetapi, kecerobohannya di luar lapangan berakibat fatal. Saat berada di hotel, Canizares menginjak pecahan botol parfum yang membuat otot kakinya terluka. 

Baca Juga

Canizares pun akhirnya harus merelakan posisi penjaga gawang Timnas Spanyol di Piala Dunia 2002 kepada Iker Casillas. 

Ikuti Terus Berita Timnas Indonesia dan Sepak Bola Internasional Hanya di FOOTBALL265.COM 

SpanyolBrasilPiala DuniaEmersonBryan RobsonSantiago CanizaresPiala Dunia 2002Timnas InggrisBola InternasionalSaddil RamdaniTim Nasional Spanyol

Berita Terkini