3 Pemain Indonesia Berpotensi Main di Luar Negeri: Ada Bintang Persib dan Persija!
FOOTBALL265.COM - Jelang berakhirnya kompetisi sepak bola kasta tertinggi Liga Indonesia-Liga 1 musim 2018/2019, sejumlah pemain sukses meraih perhatian dari berbagai klub luar negeri dan bahkan berniat memboyong mereka musim depan.
Terlepas dari segala kekurangan yang menimpa selama gelaran Liga 1 berlangsung, patut diakui bahwa banyak bakat-bakat dari pemain Indonesia layak untuk tampil di pentas yang lebih tinggi.
Berkaca dari musim lalu, sejumlah pemain Liga 1 begitu laris bermain di luar Indonesia khususnya bermain di Liga Thailand dan Liga Malaysia yang memang menerapkan aturan untuk merekrut pemain asal ASEAN di kompetisi mereka.
Sebut saja nama-nama yang kini menghuni tengah memperkuat skuat Timnas Indonesia di Piala AFF 2018 seperti Andik Vermansah dan Evan Dimas begitu sukses di Liga Malaysia.
Serta beberapa nama lain yang tak terpanggil seperti Yanto Basna, Ryuji Utomo, dan Terens Puhiri yang cukup gemilang bermain di Liga Thailand.
Musim depan pun diprediksi bakal banyak pemain jebolan Liga 1 yang dapat tampil di luar negeri terutama para pemain lokal, mengingat cukup banyak talenta yang telah terpantau oleh klub-klub asing hingga kini.
Lantas siapa sajakah pemain-pemain Indonesia yang diprediksi bakal bergabung dengan klub luar negeri tersebut, berikut tim INDOSPORT rangkum 3 pemain Indonesia yang berpotensi main di luar negeri musim depan.
1. Victor Igbonefo
Nama pertama yang diprediksi tampil di luar negeri musim depan adalah pemain bertahan milik Persib Bandung, Victor Igbonefo yang tengah masuk radar klub Liga Thailand.
Melansir dari salah satu media sepak bola asal Thailand, Siam Sport menyebutkan jika Victor Igbonefo telah menjadi incaran PTT Rayong yang promosi ke Liga 1 Thailand musim depan.
"Kuota ASEAN ditujukan PTT Rayong untuk dua pemain, yakni Victor Igbonefo, bek Tim Nasional Indonesia. Juga termasuk target lain dengan mengincar pemain sayap," tulis Siam Sport, Senin (19/11/18).
Bermain di Thailand sejatinya bukan hal yang baru bagi Victor Igbonefo, pasalnya bek berusia 33 tahun telah malang melintang di Liga Thailand dengan memperkuat beberapa tim seperti Chiangrai United, Jumpasri United, Navy FC, dan Nakhonratchasima Mazda FC.
2. Riko Simanjuntak
Jika Persib mempunyai Igbonefo yang dilirik klub Thailand, klub Persija pun memiliki pemain yang mendapat perhatian khusus dari tim asing dan berpotensi hengkang dari Persija musim depan.
Hal tersebut pun dipastikan sendiri oleh sang pemain, yang menyebut jika ada beberapa tawaran dari klub Thailand dan menginginkan jasanya di musim depan.
"Ya itu berkat teman-teman bantuannya di Timnas. Mendapat tawaran dari klub Thailand ya patut disyukuri," ucap Riko.
Namun sayangnya, hingga kini masih belum terungkap klub mana yang tengah melirik winger lincah tersebut untuk direkrut pada bursa transfer mendatang.
3. Hansamu Yama
Terakhir ada pemain Barito Putera yang sekaligus kapten Timnas Indonesia, Hansamu Yama Pranata. Di mana pemain bertahan berusia 23 tahun tersebut tengah kuat diisukan telah sepakat bergabung dengan tim Thailand musim depan.
Bahkan media sepak bola asal Thailand, THSport, menyebut jika pelatih kepala Trat FC, Phayong Khunnen turut hadir di pertandingan Singapura vs Timnas Indonesia, Jumat (09/11/18), di National Stadium, Kallang guna menyaksikan langsung peforma Hansamu.
Dari laman THSport juga mengatakan bahwa, Hansamu Yama Pranata akan segera menjalin kesepakatan dengan Trat FC, klub sepak bola yang kini berkompetisi di kasta kedua Liga Thailand.
Ikuti Terus Berita Sepak Bola Indonesia dan Berita Olahraga di FOOTBALL265.COM