x

Jadwal Pertandingan Liga Champions Dini Hari Nanti, Rabu (12/12/18): Hidup Mati Liverpool

Selasa, 11 Desember 2018 08:27 WIB
Penulis: Coro Mountana | Editor: Yohanes Ishak
Logo Liga Champions.

FOOTBALL265.COM - Kompetisi sepak bola paling bergengsi di Eropa, Liga Champions kembali dengan memainkan sejumlah pertandingan terakhir di fase grupnya pada dini hari nanti, Rabu (12/12/18). Tercatat sebanyak 8 pertandingan Liga Champions akan menjadi laga pamungkas untuk grup A hingga D.

Meski sudah memasuki laga terakhir, beberapa klub besar masih belum memastikan diri untuk lolos ke babak 16 besar. Salah satunya adalah Liverpool yang wajib mengalahkan Napoli di Anfield demi melangkah ke babak selanjutnya.

Baca Juga

Finalis Liga Champions itu berada dalam kondisi ujung tanduk karena baru mengemas 6 angka hasil dari 5 pertandingan. Di tempat lain, Paris Saint Germain (PSG) juga wajib menang di kandang Red Star Belgrade agar bisa lolos dari fase grup.

Masalahnya menang di kandang Red Star Belgrade bukanlah hal mudah karena mereka masih belum kebobolan di Liga Champions. Sementara itu, Tottenham Hotspur juga akan melakoni partai yang sangat sulit untuk menang di kandang Barcelona jika masih ingin unjuk gigi di Liga Champions.


1. Jadwal Liga Champions Dini Hari Nanti

Mohamed Salah dikepung pemain Napoli di pertandingan Liga Champions, Rabu (04/10/18).

Berikut jadwal pertandingan Liga Champions 2018/2019 dini hari nanti, Rabu (12/12/18):

Grup A

03.00 WIB Club Brugge vs Atletico Madrid

03.00 WIB Monaco vs Borussia Dortmund

Grup B

03.00 WIB Inter Milan vs PSV Eindhoven

03.00 WIB Barcelona vs Tottenham Hotspur

Baca Juga

Grup C

03.00 WIB Red Star Belgrade vs PSG

03.00 WIB Liverpool vs Napoli

Grup D

00.55 WIB Schalke 04 vs Lokomotiv Moscow

00.55 WIB Galatasaray vs Porto

Ikuti Terus Berita Sepak Bola Liga Champions dan berita Olahraga Lainnya di FOOTBALL265.COM

LiverpoolBarcelonaLiga ChampionsRed Star BelgradePSGTottenham HotspurNapoli

Berita Terkini