Higuain Dapat Julukan 'Cristiano Ronaldo-nya' AC Milan
FOOTBALL265.COM - Bintang muda AC Milan, Davide Calabria mengatakan bahwa Gonzalo Higuain memiliki kualitas seperti Cristiano Ronaldo. Ia pun tak segan memberikan julukan Cristano Ronaldo-nya AC Milan untuk Higuain.
Higuain memang belum menunjukkan penampilan impresif seperti di musim-musim sebelumnya bersama Juvnetus dan Napoli.
Di musim ini, pemain internasional Argentina itu hanya mencetak enam gol di Serie A bersama Milan.
Meski demikian, Calabria menyebutkan bahwa Higuan adalah pemain kunci Milan dan memiliki kualitas tinggi.
"Saya memberi tahu agen saya bahwa saya belum pernah melihat striker seperti Higuain, Dia sangat bagus dan selalu tampil baik di mana pun dia bermain," kata Calabria kepada Gazetta dello Sport.
Bahkan, Calabria mengucapkan Higuain seperti Ronaldo bagi Mian dan mampu memberikan prestis bagi tim.
"Apakah ada masalah dengannya? Tidak, tidak ada. Dia mengalami masa sulit yang bisa saja terjadi, tetapi dia adalah 'Cristiano Ronaldo' kami yang memberikan kita prestis dan sesuatu yang lebih bagi tim secara umum," tambahnya.
Selain itu, pemain berusia 22 tahun tersebut meyakini bahwa Higuain bisa membantu Milan mengalahkan Juventus di final Supercoppa Italia yang akan digelar Rabu pekan depan.
"Dia memenangkan banyak pertandingan dan punya banyak pengalaman. Supercoppa? Sulit menghadapi Juventus, tetapi bukan berarti mereka tak terkalahkan. Mereka adalah favorit, tapi pertandingan selalu dimulai dengan skor 0-0," pungkasnya.
Ikuti Terus Berita Sepak Bola Liga Italia dan Berita Olahraga lainnya di INDOSPORT