Pantau Langsung Latihan Tim, Ivan Kolev: Persija Dalam Hati Saya
FOOTBALL265.COM - Pelatih anyar Persija Jakarta, Ivan Kolev sudah hadir secara langsung di Lapangan Sutasoma, Jakarta Tomur dan mengamati latihan Riko Simanjuntak dan kawan-kawan. Meski demikian, pelatih asal Bulgaria itu belum memimpin latihan dan baru akan mulai aktif pada, Rabu (16/01/18).
Kolev mengatakan senang bisa kembali ke Persija yang sempat ditangani pada tahun 1999-2000. Rupanya, pria 61 tahun itu masih menyimpan kenangan indahnya bersama tim Ibu Kota, sehingga hal tersebut pula yang membuatnya mau menerima pinangan manajemen.
"Rasanya senang sekali ya. Kalian tahu Persija tim pertama saya di Indonesia dan Persija selalu di hati saya. Kalau saya lihat Persija selalu saya senang," katanya.
"Saya sudah bilang persija dalam hati saya," imbuhnya menegaskan saat disinggung alasan utama melatih Macan Kemayoran.
Kolev menjelaskan selalu mengikuti sepak terjang Persija, termasuk saat kompetisi Liga 1 2018. Ia mengaku suka dengan gaya permainan Marko Simic dan kolega, namun belum bisa menganalisa pola permainan apa yang akan diusung pada musim baru nanti.
"Saya baru pertama kali lihat tim ini. Tapi, beberapa kali saya nonton game dari kompetisi terakhir. Dan saya memang suka, itu yang saya lihat," ucapnya.
"Kalau saya ada waktu bekerja dengan tim ini, oke saya bisa dibandingkan. Namun sekarang tidak bisa," lanjutnya saat dimintai pendapat soal tim yang diasuhnya pada 1999-2000 dan yang ada saat ini.
Terus Ikuti Berita Sepak Bola Indonesia Lainnya di INDOSPORT
.