x

Badai Terus Menerjang PSSI, Ini Solusi Jitu dari Akmal Marhali

Sabtu, 16 Februari 2019 13:12 WIB
Editor: Coro Mountana
Logo PSSI.

FOOTBALL265.COM – Badai tiada akhir terus menerpa PSSI selaku induk sepak bola Indonesia. Terbaru, PLT Ketua Umum PSSI, Joko Driyono telah ditetapkan sebagai tersangka oleh Satgas Antimafia Bola pada Jumat (15/02/19) malam tadi.

Ditetapkannya Joko Driyono sebagai tersangka telah mengundang pengamat sepak bola, Akmal Marhali untuk berkomentar mengenai pergunjingan yang terjadi di tubuh PSSI. Melihat berbagai masalah yang menimpa PSSI, Akmal Marhali punya solusinya.

Baca Juga

“Posisi PSSI sejatinya sudah kurang kondusif dan ideal. Ketua umum mundur, anggota Exco Hidayat mundur, Gusti Randa mundur, Johar Lin Eng tersangka, Jokdri tersangka,” ungkap koordinator Save Our Soccer itu kepada INDOSPORT.

“Situasi ini harusnya mendapatkan perhatian pemilik suara untuk segera melakukan langkah strategis: meminta KLB digelar sebagai solusi,” lanjutnya.

Baca Juga

KLB adalah kongres luar biasa yang dianggap oleh Akmal sebagai sebuah solusi untuk PSSI. Lantas mengapa KLB merupakan sebagai solusi?


1. Mengapa Harus KLB?

Koordinator Save Our Soccer (SOS) Akmal Marhali

“KLB untuk mengambil langkah-langkah sesuai statuta PSSI agar kapal organisasi tidak goyah dan kehilangan kepercayaan publik,” tutupnya.

Seperti yang dipaparkan oleh Akmal, kredibilitas PSSI saat ini sedang dipertanyakan oleh pecinta sepak bola nasional. Pasalnya sejumlah anggotanya sudah ditetapkan sebagai tersangka oleh Satgas Antimafia Bola.

Baca Juga

Akan tetapi menggelar KLB tidak semudah yang dibayangkan karena ada berbagai syarat yang perlu dipenuhi. Salah satunya adalah mayoritas pemilik suara harus menyetujui diadakannya KLB untuk menyelamatkan kapal bernama PSSI sebelum benar-benar karam.

Terus Ikuti Perkembangan Seputar Liga Indonesia dan Berita Olahraga Lainnya di FOOTBALL265.COM.