x

Masuk Grup Sulit, Kalteng Putra Optimistis Tatap Piala Presiden 2019

Sabtu, 23 Februari 2019 14:55 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Skuat Kalteng Putra.

FOOTBALL265.COM - Klub sepak bola Indonesia, Kalteng Putra saat ini masuk ke dalam grup sulit di ajang Piala Presiden 2019. Akan tetapi Kalteng Putra tetap percaya diri alias optimistis.

Hal itu disampaikan langsung oleh pemain anyar Kalteng Putra I Gede Sukadana. Dirinya malah mengaku senang lantaran akan ketemu lawan sulit.

"Saya malah senang bisa menghadapi tim-tim besar di Piala Presiden 2019. Karena itu bisa menjadi tolok ukur untuk melihat kekuatan kami sebelum menghadapi kompetisi sesungguhnya yaitu Liga 1," ujar Sukadana, Sabtu (23/02/19).

Baca Juga

Dalam pengundian yang dilakukan beberapa waktu lalu, Kalteng Putra masuk Grup C bersama PSIS Semarang, Persipura Jayapura, dan PSM Makassar.


1. Kerja Keras

Gede Sukadana resmi gabung Kalteng Putra

Lebih lanjut mantan pemain Bali United ini juga ikut memberikan motivasi pada rekan-rekannya untuk terus bekerja keras dalam membawa Kalteng Putra berjuang.

"Pokoknya siapa pun lawannya yang penting kita kerja keras dulu. Hasil akan bagus kalau kita kerja keras bersama," tutup Sukadana.

Baca Juga

Dikabarkan Kalteng Putra saat ini tengah melakukan negosiasi untuk bisa bermarkas di Stadion Sultan Agung, Bantul lantaran Stadion Tuah Phoe kurang memenuhi verifikasi.

Terus Ikuti Update Kalteng Putra dan Berita Sepak Bola Indonesia Lainnya Hanya di FOOTBALL265.COM.

I Gede SukadanaPiala PresidenLiga IndonesiaKalteng Putra FCPiala Presiden 2019

Berita Terkini