x

Markas Persipura Baru Akan Direnovasi Juni Mendatang

Senin, 11 Maret 2019 17:56 WIB
Penulis: Sudjarwo | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
Stadion Mandala Jayapura

FOOTBALL265.COM - Stadion Mandala Jayapura yang menjadi markas klub sepak bola Persipura akhirnya baru akan direnovasi pada Juni mendatang. Padahal sebelumnya, ada wacana jika Stadion tersebut akan ditutup untuk umum di awal Maret ini.

Berita renovasi Stadion Mandala tersebut disampaikan Kepala Dinas Pekerjaan Umum Provinsi Papua, Girius One Yoman, kepada sejumlah wartawan di Jayapura, Senin (11/3/19).

Kata Girius, pembangunan Stadion Mandala itu sudah masuk dalam perencanaan menjelang perhelatan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX yang akan digelar di Papua pada 2020 mendatang.

Baca Juga

"Dana yang kita ajukan sudah disetujui oleh DPR Papua dan masuk dalam APBD tahun anggaran 2019, bulan Mei itu sudah mulai pekerjaan pemugaran stadion," ujarnya.

Tak hanya Stadion Mandala, dirinya mengungkapkan jika pemerintah Provinsi Papua juga akan melakukan renovasi pada Gedung Olah Raga (GOR) Cenderawasih Jayapura, GOR Waringin Kotaraja dan Auditorium Universitas Cenderawasih.'

Baca Juga

Baca berita sepak bola Indonesia dan Olahraga Lainnya di FOOTBALL265.COM

Persipura JayapuraLiga IndonesiaStadion Mandala

Berita Terkini