Gladiator Arema FC Tak Sabar Nantikan Comeback Hamka Hamzah
FOOTBALL265.COM - Absennya Hamka Hamzah di lini pertahanan memang cukup terasa bagi Arema FC. Bak permainan catur, komposisi pion yang tersusun seolah kurang sempurna tanpa keberadaan sang kapten tim.
Hal itulah yang membuat defender 35 tahun itu begitu dirindukan oleh sejumlah penggawa Arema, tak terkecuali Robert Lima Guimaraes. Penyerang asing anyar Edan ini berharap Hamka bisa segera merumput kembali.
"Hamka adalah pemain penting di tim ini. Dia adalah kapten kami," bilang striker berkebangsaan Brasil yang belakangan dijuluki Gladiator tersebut.
Dia sangat berhasrat segera berada satu lapangan lagi dengan Hamka. Bagaimana pun peran eks pemain PSM Makassar itu sangatlah penting, terutama untuk menambah motivasi pemain dalam situasi yang sulit ketika menjalani ketatnya pertandingan.
Kesempatan melihat comeback sang kapten pun terbuka lebar dalam laga penentuan kontra Persita Tangerang pada Rabu (13/3/19) nanti malam. Kondisi cedera Hamka diketahui berangsur membaik setelah beristirahat selama sepekan.
"Hamka pemain yang luar biasa. Saya yakin dia akan segera bermain lagi. Pada gol terakhir melawan Barito Putera, dia melompat sangat tinggi. Dia punya peran penting di saat seperti itu," ujar bomber berusia 32 tahun tersebut.
Gladiator memang cukup lama tak main bareng dan menjalani ketatnya pertandingan bersama Hamka. Kolaborasi keduanya secara bersamaan sudah tidak lagi terlihat sejak pertandingan leg kedua Kratingdaeng Piala Indonesia 2018/19 menjamu Persib Bandung, 22 Februari silam.
Ikuti Terus Perkembangan Sepak bola Indonesia dan Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT