5 Pemain Belanda Terbaik Sepanjang Masa, Ada Eks AC Milan dan Barcelona
FOOTBALL265.COM - Pemain asal Belanda berikut ini, bisa disebut sebagai pesepak bola terbaik sepanjang masa lantaran berbagai gelar prestisius yang sukses mereka raih. Siapa sajakah mereka?
Belakangan para pemain muda Belanda memang menjadi bahan perbincangan hangat di berbagai media masa, terutama usai keberhasilan Ajax yang melangkah ke semifinal Liga Champions dengan mengalahkan Juventus 1-2.
Nama jebolan akademi mereka macam Matthijs de Ligt dan Frenkie de Jong pun langsung menjadi perburuan tim-tim besar Eropa, bahkan Barcelona telah resmi mendapatkan Frenkie de Jong musim depan.
Namun jika menilik dari sejarah yang ada, Ajax memang sering menghasilkan talenta-talenta muda berbakat di bidang sepak bola bahkan hingga menjadi legenda.
Tak cuma Ajax, nyatanya Timnas Belanda yang terkenal akan permainan Total Football ini pernah memiliki sejumlah bintang yang malang melintang di kanca sepak bola dunia, bahkan membawa The Oranye bertahkta di Eropa.
Berikut FOOTBALL265.COM coba merangkum untuk anda 5 pemain Belanda terbaik sepanjang masa, yang pernah tampil dan memuaskan mata pecinta sepak bola:
1. Dennis Bergkamp
Nama pertama adalah Dennis Bergkamp, mantan pemain Arsenal tersebut memang lebih sering dikenal sebagai legenda The Gunners ketimbang legenda The Oranye, lantaran sang pemain lebih banyak memberikan gelar ke tim London ketimbang Timnasnya.
Namun jika melihat statistik yang ada saat Bergkamp berseragam Timnas, mungkin anggapan tersebut menjadi salah. Di mana dalam 79 caps bersama Belanda, Bergkamp berhasil mencetak 37 gol.
Termasuk saat membantu Belanda melangkah ke semifinal Euro 1992, Piala Dunia 1998 dan Euro 2000. Bahkan torehan 37 gol miliknya, mejadi torehan gol terbanyak keempat di Timnas Belanda sepanjang masa hingga saat ini.
2. Frank Rijkaard
Berikutnya adalah mantan pemain AC Milan, Frank Rijkaard yang sukses membawa Timnas Belanda merajai benua Eropa pada tahun 1988.
Pemain yang berposisi sebagai gelandang bertahan dan bek tersebut, mampu membawa The Oranye juara Piala Eropa tahun 1988 usai mengalahkan Uni Soviet dengan skor 0-2.
Frank Rijkaard pun cukup banyak meraih gelar individual seperti Dutch Golden Shoe pada 1985 dan 1987, Serie A Footballer of the Year tahun 1992, serta peringkat ketiga Ballon d'Or tahun 1988 dan 1989.
1. 3. Ruud Gullit
kompatriot Frank Rijkaard baik di AC Milan atau di Timnas Belanda ini, berhasil memberikan sejumlah gelar bagi tim yang ia bela, dan AC Milan menjadi klub yang paling sering mendapat tuah kehadiran Ruud Gullit.
Tercatat ada sembilan gelar yang telah dipersembahkan Gullit untuk i Rossoneri, diantaranya tiga gelar Serie A, dua gelar Supercoppa Italiana dan European Cup, serta masing-masing satu trofi UEFA Super Cup dan Intercontinental Cup.
Ruud Gullit juga membantu Belanda meraih gelar Piala Eropa tahun 1988 lalu, bahkan satu golnya berhasil dicetak di partai final kontra Uni Soviet.
4. Marco van Basten
Bersama Ruud Gullit dan Frank Rijkaard, trio asal Belanda tersebut sukses membuat AC Milan merajai ranah Italia bahkan hingga ajang Liga Champions.
Jika dua pemain sebelumnya berposisi sebagai pemain belakang hingga gelandang, maka Marco van Basten adalah pengakhir serangan yang telah dibangun kompatriotnya dari lini kedua.
Berposisi sebagai striker, Marco van Basten berhasil mencetak 90 gol dari 147 caps, dan tiga kali meraih gelar Ballon d'Or, yakni pada tahun 1988, 1989, dan 1992. Basten juga berpartisipasi dalam kemenangan 0-2 Belanda atas Uni Soviet, di final Piala Eropa tahun 1988.
5. Johan Cruyff
Johan Cruyff bisa disebut sebagai bapak sepak bola, karena idenya dalam memberikan gaya permainan terbilang cukup fantastis. Tak jarang, sejumlah pelatih di era sepak bola modern ini terinspirasi dari skema yang diterapkan Johan Cruyff.
Saat masih aktif bermain pun ia kerap menunjukkan para pemain lawan bagaimana cara bersepakbola dengan benar. Gaya total Football yang menjadi ciri khasnya, kini telah menjadi role model beberapa juru taktik ternama.
Meski selama tampil membela Timnas Belanda ia tak pernah memberikan gelar juara, namun Johan Cruyff sukses membawa The Oranye tampil di Final Piala Dunia 1974, di mana capaian tersebut merupakan yang terbaik selama keikutsertaan Belanda di Piala Dunia.
Untuk raihan gelar individu, Johan Cruyff berhasil meraih tiga gelar Ballon d'Or pada tahun 1971, 1973, dan 1974, serta tiga kali pemain terbaik Belanda tahun 1968,1972,dan 1984.
Terus Ikuti Perkembangan Seputar Bola Internasional dan Berita Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT.