x

Spezia, Calon Klub Promosi Serie A Pemegang 1 Titel Scudetto 'Abal-abal'

Senin, 6 Mei 2019 20:19 WIB
Editor: Rafif Rahedian
Aksi selebrasi pemain Spezia Calcio promosi Serie A Italia

FOOTBALL265.COMSpezia Calcio berpeluang mendapatkan kesempatan untuk berlaga di kasta tertinggi sepak bola negeri Pizza, Serie A Italia. Karena Spezia tidak akan tergusur dari zona play-off Serie A Italia.

Saat ini, Spezia berada di peringkat enam klasemen Serie B Italia dengan torehan 51 poin hingga pekan ke-35. Meskipun di laga terakhir nanti mereka tumbang, namun tim yang mendapatkan julukan Little Eagle tersebut tepat dipastikan mendapatkan tiket play-off ke Serie A Italia.

Kepastian itu didapatkan setelah Spezia berhasil menumbangkan Crotone dengan skor 2-0 pada lakhir pekan kemarin. Dua gol itu diperoleh melalui aksi Andrey Galabinov (25’) dan Soufiane Bidaoui (81’).

Baca Juga

Sekedar informasi, kompetisi Serie B Italia memberikan tiket promosi langsung kepada tim yang mampu finis di dua peringkat teratas. Saat ini, dua tim teratas di kompetisi Serie B Italia sementara masih dihuni oleh Brescia (peringkat 1) dan Lecce (posisi ke-2).

Sedangkan peringkat tiga hingga delapan, masih berkesempatan promosi lewat babak play-off. Enam klub yang ada di zona ini adalah Palermo (posisi ke-3), Benevento (4), Pescara (5), Spezia (6), Cittadella (7), dan Cremonese (8).

Namun dua tim terakhir yang disebutkan di atas, posisinya masih belum aman di zona play-off. Karena Hellas Verona yang berada di peringkat ke-9 masih bisa menggeser Cittadella dan Cremonese hingga pekan terakhir nanti.

David Okereke Jadi Tumpuan Spezia

Striker Spezia Calcio, David Chidozie Okereke.

Keberhasilan Spezia dalam mendapatkan kesempatan bermain di babak play-off Serie A Italia ini nyatanya tak terlepas dari peran David Okereke. Karena Okereke menjadi tumpuan di lini serang Spezia sepanjang kompetisi Serie B Italia musim 2018/19 ini.

Penyerang berkebangsaan Nigeria tersebut sangat membantu produktivitas Little Eagles. Hal itu terbukti ketika dirinya berhasil menjadi pencetak gol terbanyak Spezia musim ini dengan torehan 10 gol dari 29 pertandingan.

Baca Juga

Tak hanya soal membobol gawang lawan, penyerang yang saat ini usianya masih berusia 21 tahun tersebut juga cukup aktif menyumbangkan assist. Terhitung, dirinya sukses mengirimkan umpan sebanyak 12 kali sepanjang musim ini.

Dengan begitu, pemain yang punya nama lengkap David Chidozie Okereke tersebut mampu terlibat dalam 22 gol yang disarangkan Spezia pada musim 2018/19 ini. Hadirnya Okereke pun bisa menambah kepercayaan diri Spezia untuk bertarung memperebutkan tiket promosi.

Okereke sendiri merupakan pemain yang memiliki kemampuan bermain di beberapa posisi berbeda. Selain sebagai penyerang tengah, dirinya juga bisa memainkan peran di sisi kiri sayap lapangan.


1. Pemegang Scudetto 'Abal-abal'

Spezia Calcio, calon klub promosi Serie A pemegang 1 titel Scudetto.

Spezia sendiri nyatanya pernah menyabet Scudetto pada musim 1944 silam. Sayangnya, ini menjadi gelar satu-satunya Spezia di kasta tertinggi sepak bola Italia.  Setelah itu, Spezia lebih banyak bermain di kasta bawah.

Pada musim 1944, kompetisi dilangsungkan dengan nuansa yang berbeda akibat Perang Dunia II. Federasi sepak bola Italia (FIGC) memutuskan untuk membagi kompetisi dalam putaran regional.

Spezia yang saat ini merger dengan petugas pemadam kebakaran lokal, masuk di Grup D di sektor Emilia bersama Corradini Suzzara, Fidentina, Orlandi Busseto dan Parma. Spezia pun mampu lolos dengan torehan 13 poin dan menginjakkan kaki hingga final.

Baca Juga

Pada putaran final yang digelar di Milan, Spezia dipertemukan dengan Venezia dan Torino. Spezia bermain imbang 1-1 ketika berhadapan dengan Venezia, lalu mengalahkan Torino dengan skor tipis 2-1.

Kepastian Spezia meraih gelar juara Serie A 1944 pun akhirnya terjadi ketika Torino sukses mengalahkan Venezia dengan skor 5-2. Namun gelar juara Spezia ini tidak diakui oleh FIGC alias tidak resmi, dengan alasan terjadi perang sehingga performa tim peserta tak maksimal.

Barulah pada 2002 FIGC memberikan gelar scudetto kepada Spezia. Akan tetapi, nama Spezia tidak dimasukkan dalam daftar peraih scudetto resmi. FIGC pun akhirnya memberikan badge Scudetto layaknya klub pemenang Serie A Italia di jersey Spezia.

Bertualang ke Tempat Wisata Unik di Malang, Kampung Biru Arema

Terus Ikuti Perkembangan Sepak bola Liga Italia dan Olahraga Lainnya di INDOSPORT

Serie A ItaliaSerie BSerie B ItaliaSpeziaLiga ItaliaSepak Bola

Berita Terkini