Bintang Liga 1 Pekan Ini: Louise Parfait, Jenius Seperti David Beckham
FOOTBALL265.COM - Louise Parfait menjadi bahan perbincangan pada pekan ke-6 Liga 1 2019. Louise Parfait menjadi bintang pekan ke-6 Liga 1 2019.
Pekan ke-6 kompetisi sepak bola Liga 1 2019 telah berakhir. Laga Madura United vs PSM Makassar menjadi penutup pekan ke-6 Liga 1 2019, Kamis (04/07/19).
Pada awal pekan ke-6 Liga 1 2019, tepatnya pada pertandingan Arema FC vs TIRA-Persikabo, terjadi sebuah momen yang sangat langka.
Tercipta sebuah gol yang indah, dari jarak yang jauh. Gol tersebut diciptakan oleh penggawa TIRA-Persikabo, Louise Parfait.
Gol pada masa injury time tersebut membuat banyak orang terpesona, baik rekan setimnya sendiri, penonton, lawan, dan juga komentator di layar kaca.
Berawal dari Louise Parfait yang mendapat bola di tengah lapangan, ia melihat posisi dari Kurniawan Kartika Ajie yang terlalu ke depan.
Kemudian Louise Parfait melepaskan tendangan terukur ke arah gawang. Kartika Ajie sempat bereaksi untuk menyelamatkan gawangnya, namun gagal.
Gol tersebut menjadi gol kemenangan bagi TIRA-Persikabo dengan skor 2-1 di kandang lawan. Gol spektakuler tersebut pantas rasanya menjadi gol terbaik pekan ke-6 Liga 1 2019.
Mirip David Beckham
Setelah melihat gol yang dicetak oleh Louise Parfait mengingatkan kepada gol cantik David Beckham saat masih aktif sebagai pesepak bola.
Yang paling dikenang tentu saja gol dari setengah lapangan pada laga Wimbledon vs Manchester United pada tahun 1996.
Bertahun-tahun kemudian, David Beckham lagi-lagi mencetak gol dengan proses yang mirip dengan jarak yang lebih jauh lagi dari setengah lapangan saat berseragam LA Galaxy.
Kecerdasan Beckham saat melihat posisi kiper lawan dan melepaskan tendangan yang akurat, terlihat pada gol yang dicetak oleh Louise Parfait ke gawang Arema FC.
Maka pantas rasanya jika eks Genoa, Louise Parfait, menjadi bintang pekan ke-6 Liga 1 2019.